Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Hukum & Kriminal · 28 Agu 2024 15:56 WIB

Aksi Begal di Jalan Bengawan Solo Probolinggo Terekam CCTV


					-Screenshot CCTV aksi begal di Jalan Bengawan Solo.
-Petugas dari Subsektor Kedopok mendatangi lokasi. Perbesar

-Screenshot CCTV aksi begal di Jalan Bengawan Solo. -Petugas dari Subsektor Kedopok mendatangi lokasi.

Probolinggo, – Aksi penjahat jalanan (begal) terjadi di Jalan Bengawan Solo, Kelurahan Sumber Wetan, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, Rabu dini hari (28/8/24).

Pelaku yang berjumlah tiga orang tersebut berhasil merampas motor korban kemudian kabur.

Aksi pembegalan ini terekam Circuit Closed Television (CCTV). Dari rekaman CCTV diketahui, korban yang mengendarai motor berjalan dari barat dipepet oleh tiga pelaku yang berboncengan pada satu motor.

Karena salah satu pelaku mengeluarkan senjata tajam (celurit) korban pun berhenti dan meninggalkan motornya.

Melihat motor ditinggal korban, salah satu pelaku turun dan membawanya dan kabur ke arah barat. Korban yang melihat motornya dibawa kabur berusaha mengejar sambil berteriak-teriak. Namun pelaku berhasil lolos.

“Jadi saat itu saya sedang duduk di pos jaga, tiba-tiba ada suara minta tolong. Kemudian saya dekati ternyata salah satu dari tiga orang mengeluarkan celurit dan kemudian membawa kabur motor yang terjatuh, sementara pemilik motor berusaha mengejarnya,” ujar Sakri penjaga perumahan.

Karena tak berhasil mengejar pelaku, korban yang belum diketahui identitasnya tersebut kemudian dijemput oleh keluarganya.

“Setelah korban dijemput keluarganya, tak beberapa lama kemudian, polisi datang dan menanyai saya,” ujarnya.

Sementara Kapolsubsektor Kedopok, Ipda Hari mengatakan, sampai Rabu siang, belum ada laporan masuk terkait korban perampokan motor tersebut. Namun demikian polisi sudah mendatangi TKP.

“Hingga saat ini, korban belum melapor ke Subsektor Kedopok, namun anggota sudah ke TKP kejadian. Kami mengimbau kepada pengendara motor untuk selalu waspada, jika malam hindari melewati jalan sepi,” ujarnya. (*)

 

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


 

Artikel ini telah dibaca 155 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi

21 November 2024 - 18:22 WIB

Istri Laporkan Suami WNA atas Dugaan KDRT, Kuasa Hukum Desak Polisi Segera Tahan Pelaku

20 November 2024 - 18:16 WIB

Dibacok dan Dilempar Bondet, Dua Warga Pasrepan Luka Parah, Pelaku Masih Diburu

20 November 2024 - 16:08 WIB

Edarkan Pil Koplo ke Pengamen, Dua Pengedar Asal Mayangan Diciduk Polisi

15 November 2024 - 16:43 WIB

Dua Pelaku Judi Online Ditangkap, Terancam 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 10 Miliar

14 November 2024 - 17:05 WIB

Muda-Mudi Pembuangan Bayi di Guyangan Ditetapkan Tersangka, Terancam Tujuh Tahun Penjara

14 November 2024 - 16:51 WIB

Enam Spesialis Curwan di Tujuh Tempat di Lumajang Dibekuk, Lima Kabur

14 November 2024 - 05:20 WIB

Begini Pengakuan Penjual Kopi yang Jadi Korban Begal di Temenggungan

13 November 2024 - 16:48 WIB

Dua Pelaku Penusukan di Samping Kantor Polres Lumajang Diamankan

13 November 2024 - 15:02 WIB

Trending di Hukum & Kriminal