Probolinggo, – Bakal pasangan calon (Bapaslon) Walikota dan Wakil Walikota, dr. Aminuddin dan Ina Dwi Lestari (Amanah) pada Kamis (29/8/24) mendaftar ke KPU Kota Probolinggo.
Bakal pasangan ini optimis memenangkan Pilkada 2024 dengan memperoleh 51 persen suara.
Sebelum mendaftar ke KPU Kota Probolinggo, bapaslon Amanah terlebih dahulu melaksanakan deklarasi di salah satu rumah makan di Jalan Pandjaitan, yang dihadiri oleh perwakilan partai pengusung.
Selanjutnya, diiringi ribuan masa, bapaslon Amanah tiba di Kantor KPU Kota Probolinggo. Setibanya di KPU pasangan ini kemudian masuk untuk mendaftar dengan menyerahkan berkas persyaratan.
Setelah dilakukan pengecekan, persyaratan pasangan calon ini dinyatakan lengkap. Selanjutnya, pasangan calon ini akan menjalani cek kesehatan yang dijadwalkan pada tanggal 31 Agustus hingga 1 September 2024.
“Pada hari ini, kami merupakan pasangan calon pertama yang mendaftar di KPU, dan alhamdulillah seluruh berkas persyaratan yang telah kami serahkan telah dinyatakan lengkap,” ujar dr. Aminuddin.
Dengan visi misi yang salah satunya meningkatkan UMKM dengan memberikan 1.000 izin gratis, karena selama ini kendala izin inilah sehingga para pelaku UMKM tidak dapat membuat packing hingga label.
Maka dengan visi misi tersebut, pasangan Amanah mengaku, optimistis dapat memenangkan Pilkada Kota Probolinggo dengan memperoleh 51 persen suara.
“Karena persiapan kami lebih lama yakni telah dilakukan sejak lima bulan yang lalu, serta sebagian program-program telah kami laksanakan, kami optimis dapat memenangkan Pilkada dengan mendulang 51 persen suara,” kata dr. Aminuddin.
Sementara, Ketua KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal mengatakan, di hari terakhir pendaftaran, bakal pasangan calon dr. Aminuddin dan Ina Dwi Lestari menjadi pasangan calon pertama yang mendaftar di KPU. Berkas persyaratan yang telah diserahkan Paslon ini telah dinyatakan lengkap.
“Untuk berkas persyaratan pasangan calon dr. Aminuddin dan Ina Dwi Lestari telah dinyatakan lengkap, maka selanjutnya pasangan ini melaksanakan cek kesehatan yang dilakukan pada 31 Agustus hingga 1 September 2024,” katanya.
Dihari terakhir pendaftaran diperkirakan ada empat bakal pasangan calon yang akan mendaftar. Di mana tiga bakal pasangan calon sudah memastikan waktu pendaftaran melalui surat resmi, dan satu bakal pasangan calon hanya sebatas komunikasi lisan. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Keyra