Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Peristiwa · 17 Sep 2024 17:53 WIB

Bakar Sampah Sembarangan, Lahan di Dua Lokasi Terbakar


					TERBAKAR: Petugas Damkar Kota Probolinggo berjibaku memadamkan api yang membakar lahan gambut di Jl. Arief Rahman Hakim. (foto: Hafiz Rozani)
Perbesar

TERBAKAR: Petugas Damkar Kota Probolinggo berjibaku memadamkan api yang membakar lahan gambut di Jl. Arief Rahman Hakim. (foto: Hafiz Rozani)

Probolinggo,- Kebakaran lahan gambut terjadi di Kota Probolinggo, Selasa siang (17/09/24). Kebakaran terjadi di dua lokasi sekaligus.

Kebakaran lahan pertama terjadi di Jalan Serma Abdurahman, Kelurahan Wiroborang, Kecamatan Mayangan.

Musibah ini diketahui kala Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Probolinggo mendapat laporan sekitar pukul 10.00 WIB.

Berbekal laporan tersebut, Damkar Kota Probolinggo kemudian menerjunkan dua unit mobil Damkar ke lokasi kejadian untuk mengendalikan si jago merah.

Tak berselang lama, petugas Damkar Kota Probolinggo kembali menerima laporan kebakaran lahan yang berada di Jalan Arief Rahman Hakim, Kelurahan Tisnonegaran, Kecamatan Kanigatan, yang kemudian ditindaklanjuti dengan menerjunkan 1 unit mobil damkar.

“Jadi siang ini kita menerima dua laporan kebakaran lahan yang waktunya bersamaan. Dua lahan yang terbakar di dua lokasi ini dekat dengan pemukiman, namun api sudah berhasil dipadamkan sehingga tidak sampai menjalar ke rumah warga,” ujar Kabid Damkar Kota Probolinggo, Abdul Kholik.

Kholik mengungkapkan, dua kebakaran lahan yang terjadi lebih besar dan luas di Jalan Arief Rahman Hakim. Selain dekat rumah warga, juga dekat dengan area pemakaman.

Untuk pemadaman dua lahan yang terbakar, petugas membutuhkan waktu sekitar 15 menit. Kebakaran dua lahan ini diduga terjadi karena adanya bakar-bakar sampah yang dibiarkan tanpa pengawasan.

“Jadi dua kebakaran lahan ini diawali adanya warga yang bakar sampah, kemudian api dari bakar sampah tersebut merembet membakar ilalang atau daun kering disekitarnya,” ujarnya

Data Pemadam Kebakaran Kota Probolinggo, selama sepekan ini telah terjadi 5 kali kebakaran lahan di Kota Probolinggo. Atas hal itu, petugas mengimbau agar warga tidak bakar sampah sembarangan.

“Karena kondisi angin yang bertiup kencang, maka kami mengimbau kepada warga untuk tidak membakar sampah, lebih baik sampah yang sudah dibersihkan dibuang ke tempat sampah,” imbau Kholik. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 33 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tiga Kendaraan Kecelakaan di Pandaan, Dua Orang Luka

18 November 2024 - 16:07 WIB

Tiga Rumah di Bantaran Ludes Terbakar, Dua Warga Luka Bakar

17 November 2024 - 08:02 WIB

Gudang Mebel Antik di Desa Pesisir Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

15 November 2024 - 07:01 WIB

Mayat Bayi Perempuan Hebohkan Warga Guyangan Krucil

8 November 2024 - 16:27 WIB

Mobil Tertabrak Kereta di Pasuruan, Lima Orang Luka-luka

7 November 2024 - 15:16 WIB

Laka Maut di Winongan, Pengendara Motor Tewas, Satu Luka Parah

6 November 2024 - 12:30 WIB

Innalillahi! Janda Penunggu Warkop Akhiri Hidup dengan Cara Tragis

3 November 2024 - 18:02 WIB

Kecelakaan Truk Pengangkut Kerbau di Tol Gempol-Pasuruan, Beberapa Ekor Terpental

2 November 2024 - 16:11 WIB

Angin Kencang Terjang Dua Kecamatan di Lumajang

1 November 2024 - 18:42 WIB

Trending di Peristiwa