Lumajang, – Dalam debat terakhir, Calon Wakil Bupati Lumajang nomor urut 02 Yudha Adji Kusuma menyampaikan, kalau dirinya tidak bisa beretorika. Sebab, kata dia, retorika tanpa kerja nyata itu percuma.
“Kepada masyarakat Lumajang, saya pribadi meminta maaf karena tidak bisa beretorika. Karena saya dididik untuk bekerja nyata, dan gak perlu janji,” kata Yudha saat acara debat publik terakhir, Selasa (19/11/24).
Kata Yudha, dalam kampanye politik, tidak perlu adanya retorika. Sebab, masyarakat hanya ingin kerja nyata, dan bukan teori yang ujungnya hanya sebatas janji.
“Kita hanya prioritaskan kerja nyata dan bukan janji yang hanya membuat masyarakat jenuh,” terangnya.
Usai menyatakan hal tersebut, calon Bupati Lumajang nomor urut 02 Indah Amperawati mengatakan, dirinya tidak mencari calon wakil yang asal-asalan.
Kata dia, dirinya lebih memilih wakil yang berintegritas tinggi dan tidak banyak janji. Sebab, masyarakat Lumajang tidak butuh janji ataupun retorika, yang membuat jenuh.
“Inilah wakil saya yang tidak banyak janji ataupun retorika. Buat apa banyak janji. Janji malah bikin masyarakat tambah jenuh,” ungkapnya.
Kata Indah, jika terpilih menjadi Bupati Lumajang periode 2024-2029 nanti, dirinya bersama Yudha akan memberikan bukti nyata kepada masyarakat.
“Nanti kalau terpilih, saya dengan Mas Yudha akan memberikan kerja nyata untuk masyarakat Lumajang,” pungkasnya. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Keyra