Menu

Mode Gelap
Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025 Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

Politik · 21 Nov 2024 18:50 WIB

Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan


					Suasana simulasi pencoblosan di GIC Kraksaan, Kamis (21/11/2024). Perbesar

Suasana simulasi pencoblosan di GIC Kraksaan, Kamis (21/11/2024).

Probolinggo, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Probolinggo menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara pada Kamis (21/11/2024). Simulasi ini digelar di Gedung Islamic Center (GIC) Kraksaan, pada Kamis (21/11/2024).

Komisioner KPU Kabupaten Probolinggo, Muhammad Arifin mengatakan, simulasi ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, utamanya PPK, PPS serta KPPS. Dalam simulasi ini, diperagakan proses pengecekan logistik, pemungutan, penghitungan suara, serta pengemasan kembali.

“Kami libatkan PPK, PPS dan sekitar 200 orang partisipatif (pencoblos, red) dari warga,” ujar pria yang menjadi Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan pada KPU Kabupaten Probolinggo tersebut.

Dalam simulasi ini, segala kemungkinan yang terjadi di lapangan turut diperagakan.

Seperti halnya, cara menangani warga yang datang bersamaan dan menyebabkan antrian panjang. Juga dipelajari cara menangani warga yang membuat keributan di area TPS.

“Termasuk jika ada pemilih disabilitas, tadi juga sudah dipraktikkan,” ucapnya.

Dalam simulasi ini, KPU menyiapkan dua jenis surat suara. Hanya saja, di surat suara nama dan nomor urut paslon diganti.

Yakni diganti dengan nama buah dan nomor urut dimulai dari angka 70 ke atas, serta jumlah yang dipilih menjadi bertambah satu.

“Untuk simulasi ini, yang Pilbup itu ada tiga pilihan. Untuk yang Pilgup, itu ada empat pilihan,” ucapnya. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher : Keyra


Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU

21 November 2024 - 18:30 WIB

Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan

21 November 2024 - 14:36 WIB

Pendukung Kotak Kosong Geruduk KPU dan Bawaslu Kota Pasuruan, Tuding Ada Kongkalikong dengan Paslon Tunggal

21 November 2024 - 14:25 WIB

Program Kartu Pupuk Subsidi Paslon 01 Dapat Disoroti Petani Lumajang

21 November 2024 - 14:04 WIB

Bawaslu Kota Probolinggo Petakan 26 Indikator Potensi TPS Rawan

20 November 2024 - 19:08 WIB

KPU Kabupaten Pasuruan Gelar Simulasi Pemungutan Suara Jelang Pilkada

20 November 2024 - 17:32 WIB

KPU Kota Probolinggo Simulasi Pencoblosan, Libatkan Beragam Pemilih

20 November 2024 - 15:44 WIB

Yudha Calon Wakil Bupati Lumajang Tidak Perlu Beretorika, tapi Kerja Nyata

20 November 2024 - 13:27 WIB

Bawaslu Naikkan Status Dugaan Money Politics di Giliketapang

20 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di Politik