Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Regional · 26 Jan 2025 14:16 WIB

Durian Gencono Lumajang Banyak Diburu Pecinta Durian Luar Daerah


					Durian Gencono, Lumajang yang banyak digemari oleh pecinta durian. Perbesar

Durian Gencono, Lumajang yang banyak digemari oleh pecinta durian.

Lumajang, – Saat ini terdapat tiga varietas buah durian Lumajang yang sedang digandrungi oleh masyarakat pecinta durian yakni, Durian Senduro, Kembang Lumajang dan Durian Gencono.

Ke tiga varietas tersebut merupakan varietas asli Lumajang, yang saat ini banyak digemari oleh masyarakat luar daerah.

Untuk durian Gencono sendiri tumbuh subur di lereng Gunung Semeru, tepatnya di Dusun Gencono, Desa Jambekumbu, Kecamatan Pasrujambe, Kabupaten Lumajang.

Durian Gencono ini memiliki kelebihan dibandingkan durian yang lainnya. Selain dagingnya lebih tebal, rasanya manis pahitnya seolah memanjakan para penikmatnya.

Salah satu pedagang Durian Gencono, Vika mengaku, kalau musim panen, selalu dibanjiri pemesanan dari luar daerah.

“Kalau panen biasanya yang memesan durian ini dari Palembang, Bali, Jakarta bahkan hingga Madura,” kata Vika, Minggu (26/1/25).

Kalau berbicara soal kualitas, kata Vika, sudah tidak diragukan lagi, karena buah durian yang dijual ini merupakan buah durian masak pohon.

“Kelebihan Durian Gencono diambil waktu masak pohon atau jatuh sendiri dari pohonnya. Sehingga kualitasnya terjamin,” katanya.

Sementara untuk harga, tidak menguras kantong. Sebab, harga satu buah durian dibanderol mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 100.000 tergantung ukuran buah durian.

“Bagi yang penasaran, utamakan satu hari sebelumnya harus memesan dulu, biar kebagian,” pungkasnya.! (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 556 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemerintah Lumajang Dukung Usulan Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Lumajang

13 April 2025 - 13:21 WIB

Kereta Api Masih Favorit, Penumpang di Daop 9 Capai 117.208 Orang Selama Arus Balik

10 April 2025 - 22:04 WIB

Hadapi Puncak Arus Balik, ini Antisipasi KAI Daop 9 Jember

5 April 2025 - 20:16 WIB

Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu

5 April 2025 - 17:10 WIB

KAI Jember Siagakan Layanan Kesehatan untuk Penumpang Saat Arus Balik Lebaran

3 April 2025 - 12:38 WIB

Libur Panjang, Berikut Tips Memilih Liburan saat Lebaran

1 April 2025 - 17:30 WIB

Masih jadi Favorit, 95.585 Pemudik Gunakan KA Saat Lebaran 2025

30 Maret 2025 - 19:57 WIB

Libur Panjang Lebaran, Mobil Dinas Pemkab Probolinggo Dikandangkan

30 Maret 2025 - 15:16 WIB

Penyelenggaraan Haji Bakal Dikelola BP Haji, Anggota Komisi VIII DPR RI Dini Rahmania Beri Pesan Khusus

29 Maret 2025 - 19:55 WIB

Trending di Regional