Menu

Mode Gelap
Pemkab Lumajang Siapkan Rp6,7 M untuk Belanja Motor PCX bagi 198 Kades Pelaku Kasus Pelecehan Seksual di Lumajang Berstatus PNS Cari Tantangan Baru, Pevoli Mega Hangestri Resmi Tinggalkan Red Sparks Guru SD di Lumajang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual terhadap Enam Siswi Tiga Terdakwa Kasus Ganja di Gunung Semeru, Lumajang Jalani Sidang Lanjutan Megawati Hangestri Pulang ke Jember, Disambut Meriah bak Pahlawan

Hukum & Kriminal · 19 Feb 2025 16:46 WIB

Goda Wanita Bersuami via WA, Petani di Pohsangit Tengah Probolinggo Dibacok


					OLAH TKP: Tim Identifikasi Polres Probolinggo Kota melakukan olah TKP di lokasi pengeroyokan. (foto: Hafiz Rozani). Perbesar

OLAH TKP: Tim Identifikasi Polres Probolinggo Kota melakukan olah TKP di lokasi pengeroyokan. (foto: Hafiz Rozani).

Probolinggo,- Hamid (35) warga Desa Pohsangit Tengah, Kecamatan Wononerto, Kabupaten Probolinggo, harus dilarikan ke RSUD dr. Moh Saleh Kota Probolinggo, Rabu siang (19/2/25).

Petani muda itu terpaksa menjalani perawatan medis akibat luka bacok yang dideritanya. Hamid baru saja dikeroyok sekelompok yang membawa senjata tajam.

Informasi yang dihimpun PANTURA7.com, pengeroyokan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu, korban tengah memupuk tanaman jagung di sawahnya.

Tiba-tiba datang 4 orang pria yakni yang Rohman (31), Alim, Sohib, serta Faisol warga Desa Kareng Kidul, Kecamatan Wonomerto. Tanpa basa-basi, mereka langsung menganiaya korban sembari mengeluarkan celurit.

Korban yang dikeroyok sempat melawan para pelaku. Bahkan korban dan pelaku sama-sama mengalami luka bacok.

“Informasi yang saya terima bahwa kejadian ini bermula adanya Whatsapp dengan kata-kata menggoda yang masuk ke ponsel Musyarofa, istri dari Rohman. Dari situlah kemudian pelaku menganiaya korban,” kata Kepala Desa Kareng Kidul, Ahmad Suladi.

Hamid yang mengalami luka serius dilarikan ke RSUD dr. Moh Saleh. Sementara, Alim dan Sohib yang juga mengalami luka bacok, dibawa ke RSU Wonolangan Dringu.

Sementara, Rohman yang juga terluka, ditangkap aparat kepolisian di wilayah Kecamatan Bantaran. Ia kemudian dibawa ke Polsek Wonomerto.

Rohman menjalani perawatan medis di Puskesmas Wononerto karena luka yang dideritanya, terbilang serius.

“Terduga pelaku saat ini ada di Polsek Wononerto, sementara korban, dan dua orang lainya yang luka tengah menjalani perawatan medis di rumah sakit,” imbuh Suladi. (*)

 


Editor : Mohammad S

Publisher : Keyra


Artikel ini telah dibaca 1,848 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pelaku Kasus Pelecehan Seksual di Lumajang Berstatus PNS

15 April 2025 - 21:19 WIB

Guru SD di Lumajang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual terhadap Enam Siswi

15 April 2025 - 19:49 WIB

Tiga Terdakwa Kasus Ganja di Gunung Semeru, Lumajang Jalani Sidang Lanjutan

15 April 2025 - 19:33 WIB

Tunjukkan Alat Kelaminnya saat Video Call dengan Siswi, Guru di Lumajang Ditangkap Polisi

15 April 2025 - 16:57 WIB

Ngaku Bisa Masukkan ke TNI, Pria di Pasuruan Tipu Gadis Rp100 Juta

15 April 2025 - 16:03 WIB

Kejari Kabupaten Pasuruan Tahan PNS dan Dua Kepala PKBM Terkait Korupsi Dana PKBM

14 April 2025 - 18:31 WIB

Polres Probolinggo Tetapkan Tersangka dalam Kasus Distribusi Pupuk Subsidi Ilegal

14 April 2025 - 18:12 WIB

Polisi Ungkap Modus dan Peran Pelaku Pemalakan di PIER Pasuruan

14 April 2025 - 15:22 WIB

Polisi Gagalkan Peredaran 24 Karung Pupuk Subsidi Ilegal di Probolinggo

14 April 2025 - 03:49 WIB

Trending di Hukum & Kriminal