Probolinggo,- Pembangunan Tol Probolinggo – Banyuwangi (Probowangi) masih belum tuntas 100 persen. Namun demikian, untuk memperlancar arus mudik maupun arus balik, tol Probowangi paket I dan II akan dibuka secara fungsional.
Direktur Utama PT Jasa Marga Tol Probowangi Adi Prasetyanto mengatakan, Paket I Tol Probowangi merupakan jalur tol dari Gending ke Kraksaan. Sedangkan paket II Tol Probowangi adalah jalur tol dari Kraksaan – Paiton.
“Kami buka fungsional mulai tanggal 24 Maret – 8 April nanti,” kata Adi, Kamis (20/3/25).
Ia menjelaskan, dalam pembukaan fungsional tersebut, akan diberlakukan satu lajur atau satu arus jalan. Selain itu, bagi pengemudi tidak akan dikenakan tarif atau biaya.
“Dari tanggal 24 sampai 31 Maret itu dari barat ke timur (Gending – Paiton) one way (satu jalan, red). Kemudian tanggal 1 hingga 8 April, untuk arah sebaliknya untuk arus balik,” bebernya.
Adi meyakini, tol fungsional Probowangi Paket I dan II, akan mampu memperlancar aktivitas arus mudik bahkan mencegah kemacetan di jalur pantura.
Ia memprediksi, akan ada sekitar 10 ribu kendaraan yang akan melintas tiap hari di Tol Probowangi. Data ini mengacu pada volume kendaraan tahun lalu dalam periode yang sama.
“Berdasarkan pengalaman di tahun sebelumnya ketika fungsional mudik tol Paspro Leces – Gending, sekitar 10 ribu kendaraan melintas setiap harinya,” Adi memungkasi. (*)
Editor: Mohammad S
Publisher: Keyra