Menu

Mode Gelap
Wujud Toleransi, Umat Hindu di Lumajang Bagi-bagi Takjil di Desa Senduro Mau Gunakan Mobil Dinas untuk Mudik? Wali Kota Probolinggo Beri Persyaratan Begini bagi ASN Kabar Baik! Tol Probowangi Gending-Paiton Dibuka Gratis Selama Lebaran Perbaiki Aliran Listrik, Warga Kota Probolinggo Tewas Tersetrum Hakim PN Lumajang Perintahkan Jaksa Sebar Foto DPO Edi, Polres Melarang Ketua DPRD Lumajang Minta Pertanggungjawaban TNBTS Soal Temuan Ladang Ganja

Hukum & Kriminal · 20 Mar 2025 15:53 WIB

PN dan Polres Lumajang Kesulitan Temukan Dalang Penanaman Ganja di TNBTS


					Istimewa. Perbesar

Istimewa.

Lumajang, – Perbincangan soal ladang ganja yang ditemukan di Dusun Pusung Duwur, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang terus berlanjut. Pasalnya sosok Edi, yang diduga sebagai dalang penanaman ganja masih buron alias masuk Dalam Pencarian Orang (DPO).

Tragisnya lagi, sosok Edi selama ini menjadi misterius. Sejak kasus ladang ganja pertama kali ditemukan pada akhir 2024, Edi kerap disebut sebagai dalang penanaman ganja.

Keberadaan Edi pun kian hari makin semakin gelap, pasalnya kasus yang seharus sudah terungkap kini menyisakan seorang bernama Edi.

Hari terus berlalu, persidangan terkait kasus ganja di ladang TNBTS terus dipertanyakan. Tidak hanya itu, pihak jaksa akan memasang foto Edi yang hingga saat ini masih buron di semua tempat TNBTS, baik di Probolinggo, Lumajang, hingga Malang.

Hal itu disampaikan oleh Hakim Ketua saat memimpin persidangan, Redite Ika Septiana di Ruang Kartika Pengadilan Negeri (PN) Lumajang, Selasa (18/3/25).

“Sebarin saja fotonya Edi ini biar semua orang tahu, kayak apa ciri-ciri orangnya,” katanya.

Sementara itu, Kasi Humas Kapolres Lumajang, Ipda Untoro Abimanyu mengatakan, pihak kepolisian terus melakukan pencarian terhadap DPO Edi.

“Pencarian DPO Edi semakin menyulitkan karena yang bersangkutan tidak pernah melakukan pendaftaran identitas apapun, termasuk Kartu Tanda Penduduk (KTP),” kata Abimanyu, Kamis (20/3/25).

Berdasarkan dari keterangan dari pihak Desa Argosari, Edi sempat disuruh mendaftar KTP sebelum melarikan diri dari Desa Argosari. Akan tetapi, ajakan dari pihak Desa ditolak oleh Edi hingga pada akhirnya melarikan diri dari desa tersebut.

“Kami sudah cek ke desa, cuman dari keterangan desa tersebut, Edi tidak pernah membuat KTP,” jelasnya.

Meski tidak dapat mendapati identitas Edi, pihak Polres Lumajang telah mengantongi foto Edi yang saat ini masih belum tersebar luas.

“Tentunya, foto itu nanti akan disebar, saat ini pihak Kasat Narkoba masih meminta izin kepada Kapolres Lumajang,” pungkasnya. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hakim PN Lumajang Perintahkan Jaksa Sebar Foto DPO Edi, Polres Melarang

20 Maret 2025 - 18:38 WIB

Polres Jember Musnahkan Ribuan Botol Miras Ilegal dan Knalpot Brong

20 Maret 2025 - 16:13 WIB

Ribuan Botol Miras dan Pil Setan di Probolinggo Dimusnahkan Jelang Lebaran

20 Maret 2025 - 12:10 WIB

Gasak Uang di Koperasi Bekas Tempat Kerjanya, Pria di Pasuruan Ditangkap Polisi

19 Maret 2025 - 19:29 WIB

Gagal Kabur, Pencuri Motor di Bangil Babak Belur Dihajar Warga

19 Maret 2025 - 18:46 WIB

Polisi Tangkap Dua Pengedar Sabu di Bangil, 10,61 Gram Barang Bukti Disita

19 Maret 2025 - 17:24 WIB

Polisi Paparkan Hasil Otopsi Jasad Bayi Mengambang di Sungai, ini Faktanya

19 Maret 2025 - 15:31 WIB

Kepergok, Maling Motor di Wangkal Probolinggo Gagal Beraksi

19 Maret 2025 - 15:11 WIB

Bikin Gaduh, Belasan Preman di Jember Digulung Polisi

18 Maret 2025 - 12:48 WIB

Trending di Hukum & Kriminal