Probolinggo,- Pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) saat siang bolong di Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, hebohkan warga. Peristiwa tersebut terjadi di depan kantor JNT Cargo Kraksaan, Selasa (15/4/25) sore.
Peristiwa bermula saat dua orang wanita menaiki Honda Scoopy turun di depan kantor JNT Cargo yang berada tepat di pinggir jalur pantura Kraksaan. Dari rekaman CCTV, keduanya datang pukul 14.31 WIB.
Mereka kemudian masuk ke dalam kantor JNT Cargo. Ketika keduanya masuk, maling motor yang berada di sebelah barat toko langsung mendekati motor matic yang dikendarai korban.
Sesampainya di dekat motor, pelaku sejenak.mengamati situasi. Merasa cukup aman, pelaku langsung membobol kunci motor dan langsung membawa kabur motor milik korban.
Pegawai JNT yang berada di dalam kantor lalu keluar dan berusaha mengejar pelaku, namun upaya itu tak berhasil. Motor pun akhirnya berpindahtangan.
“Betul ada pencurian motor itu, namun belum ada laporan,” kata Kapolsek Kraksaan, Kompol Sujanto, Rabu (16/4/25).
Pelaku terbilang lihai dalam melancarkan aksinya. Dari kedatangan korban di kantor JNT Cargo, pelaku membawa kabur motor curiannya dalam waktu tak sampai 2 menit.
“Untuk itu, kami mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam memarkirkan kendaraannya,” pesan Kapolsek. (*)
Editor: Mohammad S
Publisher: Keyra