Menu

Mode Gelap
Emosi Saat Disapa, Eks Napi Tantang Polisi, Begitu Diperiksa Positif Sabu dan Judi Online Kebijakan soal Pajak ‘Dikuliti’, Gubernur Khofifah Beberkan Prinsip Keadilan Fiskal Mengenal Sejarah Transportasi Kereta Api di Lumajang pada Masa Kolonial Belanda Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran

Olahraga · 18 Apr 2025 14:47 WIB

Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas


					LATIHAN: Atlet PODSI Kota Probolinggo saat berlatih di perairan Pelabuhan Perikanan Mayangan. (foto: Istimewa) Perbesar

LATIHAN: Atlet PODSI Kota Probolinggo saat berlatih di perairan Pelabuhan Perikanan Mayangan. (foto: Istimewa)

Probolinggo,- Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kota Probolinggo mematok target tinggi dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025.

Ketua PODSI Kota Probolinggo, Sugito Prasetyo mengatakan, Porprov Jatim cabor PODSI yang digelar di Kabupaten Malang, akan dilaksanakan mulai tanggal 16 hingga 21 Juni 2025.

Jadwal pertandingan atlet PODSI ini lebih awal dari jadwal digelarnya Porprov Jatim IX secara keseluruhan.

“Karena jadwal tanding lebih dulu, kami telah memulai persiapan sejak dua bulan yang lalu. Kita intensifkan latihan dengan menggelar Pusat Latihan Kota (Puslatkot) mulai minggu depan,” kata Sugito, Jum’at (18/4/25).

Sugito menjelaskan, puslatkot cabor dayung sendiri akan dilaksanakan di Mojokerto, dengan latih tanding tim Jung Kwatu.

Nantinya atlet PODSI Kota Probolinggo akan dilatih oleh tim tersebut yang mayoritas merupakan anggota Marinir TNI AL.

PODSI Kota Probolinggo masih menunggu arahan KONI Kota Probolinggo terkait jumlah atlet yang akan diberangkatkan. Meski demikian, 25 atlet dengan rincian 15 atlet putra dan 10 atlet putri telah disiapkan.

Nantinya, dari total 25 atlet yang disiapkan, PODSI Kota Probolinggo akan melakukan seleksi kembali dan disesuaikan dengan kelas-kelas yang diikuti.

“Untuk cabor dayung pada Porprov Jatim 2025 terdapat 35 kelas, sehingga berpotensi menjadi lumbung perolehan medali. Cabor ini favorit pada gelaran Porprov Jatim karena banyaknya medali,” papar dia.

Dari 35 kelas, PODSI Kota Probolinggo mengikuti 14 kelas dengan rincian 2 kelas beregu, dan 12 kelas perorangan. Dalam kelas ini, mix 200 meter dan mix 500 meter menjadi andalan.

“Dengan atlet dan persiapan tersebut, PODSI Kota Probolinggo menargetkan 5 hingga 6 medali emas di Porprov 2025, lebih tinggi dari perolehan Porprov Jatim sebelumnya dengan 2 emas dan 1 perunggu,” imbuh Sugito. (*)

 


Editor : Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Cari Tantangan Baru, Pevoli Mega Hangestri Resmi Tinggalkan Red Sparks

15 April 2025 - 20:02 WIB

Usai Borong 18 Medali di Kejurprov, FPTI Kota Probolinggo Targetkan 3 Emas di Porprov Jatim

14 April 2025 - 17:13 WIB

Songsong Porprov 2025, KONI Kota Probolinggo Siapkan 34 Cabor

11 April 2025 - 19:24 WIB

Pocari Sweat Run 2025 Bakal Digelar di Sirkuit Mandalika Lombok, Menpora Dito Berikan Apresiasi

12 Maret 2025 - 11:07 WIB

Hempaskan Perlawanan Sugeng Nufindarko, Zulfikar Imawan Nakhodai KONI Kota Probolinggo

27 Februari 2025 - 21:37 WIB

Satria Pandita Jadi Juara Umum Kejuaraan Bupati Lumajang Archery Tournament 2025

23 Februari 2025 - 21:38 WIB

Duel Sengit Bursa Caketum KONI Kota Probolinggo, Sugeng Nufindarko Tantang Zulfikar Imawan

21 Februari 2025 - 21:17 WIB

Banyak Prestasi, DPRD Lumajang Minta Pemkab Lebih Perhatikan Para Atlet

20 Februari 2025 - 14:21 WIB

Sebanyak 472 Atlet se-Jatim Ikuti Bupati Lumajang Archery Tournament

19 Februari 2025 - 19:15 WIB

Trending di Olahraga