Menu

Mode Gelap
Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas 174 Warga Kota Probolinggo Bakal Naik Haji, Diminta Segera Lunasi BPIH Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban Pemkot Pasuruan Ajukan Lima Raperda, Ini Isinya Fenomena Tabrakkan Diri ke Kereta Api Mulai Marak di Kota Probolinggo, ini Kata Psikolog

Hukum & Kriminal · 21 Apr 2025 18:46 WIB

Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan


					Tangkapan layar video saat beberapa orang pria tengah pesta miras di kawasan Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Probolinggo. 
Perbesar

Tangkapan layar video saat beberapa orang pria tengah pesta miras di kawasan Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Probolinggo.

Probolinggo,- Sebuah video yang memperlihatkan sekelompok pria tengah pesta minuman keras (miras) di sekitar Stadion Gelora Merdeka (SGM) Kraksaan Probolinggo, beredar luas di media sosial (medsos).

Mirisnya, aksi mabuk-mabukan minuman beralkohol di ruang publik itu dilakukan saat SGM Merdeka Kraksaan tengah ramai pengunjung.

Maklum, lokasi tersebut saat ini sedang digandrungi masyarakat karena baru saja dipercantik dan banyak Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan.

Lebih dari itu, salah seorang yang menenggak miras mengaku sebagai orang dekat dari Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo, Gus dr. Mohammad Haris (Gus Haris) dan Lora Fahmi Abdul Haq Zaini (Ra Fahmi).

“Putra Bulu, yang menguasai di garis terdepan bersama Gus Haris – Ra Fahmi,” kata orang dalam video tersebut.

Pesta miras di area SGM Kraksaan ini sangat disayangkan oleh masyarakat  terutama para pengunjung. Pasalnya perbuatan tak terpuji itu dilakukan secara terang-terangan di area terbuka, lokasinya juga dekat dengan miniatur Candi Jabung.

“Miniatur Candi Jabung itu kan biasanya banyak yang mau foto, karena ada yang mabuk itu akhirnya tidak jadi, risih kami,” ujar salah seorang pengunjung SGM Kraksaan, Abdul Hayyi.

Ia berharap, pihak berwenang dapat menindaklanjuti pesta miras yang menurutnya memalukan tersebut sehingga kejadian serupa tidak lagi terulang di hari-hari mendatang.

“Itu kan orangnya cukup jelas wajahnya, seharusnya gampang dicari. Kalau bisa dipanggil, beri peringatan agar tidak mengulangi lagi,” ucap dia. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 309 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas

21 April 2025 - 20:55 WIB

Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban

21 April 2025 - 18:23 WIB

Kasus Pelecehan Siswa SMP oleh Guru PNS, Polres Masih Periksa Sejumlah Saksi

21 April 2025 - 14:08 WIB

Satu Keluarga Dibegal saat Lintasi Jalan Raya Selogudig Kulon Probolinggo, Motor Amblas

20 April 2025 - 18:51 WIB

Emosi Saat Disapa, Eks Napi Tantang Polisi, Begitu Diperiksa Positif Sabu dan Judi Online

19 April 2025 - 16:54 WIB

Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi

18 April 2025 - 17:43 WIB

Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi

18 April 2025 - 05:40 WIB

Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus

17 April 2025 - 18:23 WIB

Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu

17 April 2025 - 17:21 WIB

Trending di Hukum & Kriminal