Menu

Mode Gelap
Mengenal Sejarah Transportasi Kereta Api di Lumajang pada Masa Kolonial Belanda Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi

Lingkungan · 1 Nov 2019 09:01 WIB

Hujan Perdana Guyur Probolinggo, Warga Girang


					Hujan Perdana Guyur Probolinggo, Warga Girang Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Hujan dengan intensitas ringan, sedang hingga deras mengguyur sejumlah kawasan di Kabupaten Probolinggo, Jum’at (1/11) siang. Hujan kali ini merupakan yang perdana setelah hampir 8 bulan dilanda musim kemarau.

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, terdapat 57 desa yang mengalami hujan perdana. Rinciannya, 20 desa mengalami hujan ringan dan sebanyak 24 desa mengalami hujan dengan intensitas sedang.

“Sementara 13 desa mengalami hujan dengan intensitas deras. Untuk hujan dengan kategori ekstrem masih belum ada,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo, Anggit Hermanuadi.

Menurut Anggit, hujan sangat ringan terjadi di wilayah Kecamatan Pakuniran, Kraksaan, Besuk, Maron, Kotaanyar, Krejengan, Pajarakan, Krucil, Kuripan, Banyuanyar, Gading, Tiris dan Sumber.

Lalu, hujan dengan intensitas ringan terpantau turun di wilayah Kecamatan Kotaanyar, Pajarakan, Krejengan, Pakuniran, Besuk, Gending, Maron, Gading, Sumber.

“Hujan dengan intensitas sedang terjadi di wilayah Kecamatan Pajarakan, Besuk, Krejengan, Maron, Pakuniran, Gading, sumber. Untuk hujan deras, ada di Kecamatan Krejengan,” jelas Anggit.

Salah satu warga yang tinggal di Kecamatan Pakuniran, Syafiuddin (26) mengaku bersyukur hujan telah datang. Selama ini, papar dia, hujan memang sangat ditunggu masyarakat agar tanaman bersemi dan sumber mata air kembali tersedia.

“Disini hujannya baru reda. Tadi malam juga hujan bahkan disertai angin kencang. Kalau pagi tadi, hujan biasa dan tidak terlalu deras,” ungkap Syafiuddin. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 61 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas

19 April 2025 - 10:36 WIB

Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP

19 April 2025 - 09:42 WIB

Secercah Asa Fatayat NU Menapaki 279 Tahun Usia Kabupaten Probolinggo

18 April 2025 - 22:17 WIB

Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran

18 April 2025 - 19:53 WIB

Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air

18 April 2025 - 12:58 WIB

Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

18 April 2025 - 09:29 WIB

Tepis Isu Pecah Kongsi, Bupati dan Wabup Jember Tampil Harmonis saat Hadiri Rapat Paripurna

18 April 2025 - 09:11 WIB

Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang

17 April 2025 - 15:24 WIB

Efisiensi Anggaran Pemkab Lumajang: Penghematan Biaya Operasional Menuju Pembangunan Infrastruktur, Kesehatan dan Pembelian Motor untuk Kades

16 April 2025 - 16:45 WIB

Trending di Pemerintahan