KRAKSAAN-PANTURA7.com, Kepolisian Sektor (Polsek) Kraksaan, menggerebek adanya perjudian sabung ayam jago di Dusun Landangan, Desa Kalibuntu, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo. Sayangnya, dalam penggerebekan tersebut tak satupun pelaku diamankan.
Informasi yang diperoleh, penggerebekan pada Selasa (18/2/2020) sekitar pukul 10.00 Wib tersebut, bermula ketika pihak kepolisian mendapatkan informasi dari warga sekitar yang resah dengan sering terjadinya perjudian jenis sabung ayam.
Kapolsek Kraksaan, Kompol Sujianto mengatakan, warga sekitar diresahakan dengan judi sabung ayam lantaran lokasinya berada di tengah pemukiman dan dekat dengan sekolah. Sehingga dikhawatirkan mengganggu kegiatan belajar mengajar.
“Kami tindaklanjuti, dengan mengerahkan beberapa personil gabungan antara pihak kepolisian dan pihak TNI dalam penggerebekan, ternyata memang benar adanya,” kata Sujianto.
Namun sayangnya, lanjut mantan Kasat Sabhara Polres Probolinggo ini, kedatangan petugas yang hendak melakuukan penggerebekan diketahui oleh para penjudi. Seehingga para pelaku langsung lari dan membubarkan diri meninggalkan beberapa barang judiannya.
“Sebelum kami grebek, para pelakunya sudah mengetahui kedatangan kami, sehingga mereka langsung lari. Di TKP kami hanya menyita 2 sepeda motor, 1 ekor ayam aduan dan 1 perlengkapan alat perjudian,” jelas Sujianto.
Sujianto berharap, ada kerjasama antara warga dengan pihak kepolisian, terlebih dalam membasmi segala bentuk perjudian di wilayah Kraksaan.” Karena target kami, Kraksaan harus bersih dari perjudian,” tutupnya. (*)
Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT