Menu

Mode Gelap
Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu Kapolres Pasuruan Kota Terbitkan Edaran Jelang Praonan, Ini Aturannya Sosok Kakek Calang, Pembabat Desa Kamalkuning Probolinggo (2) Pastikan Bansos Tepat Sasaran untuk Lansia dan Warga Rentan, Begini Langkah Dinsos Jember Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup Kapolres Sebut Arus Balik di Probolinggo Ramai Lancar, Angka Kecelakaan Minim

Berita Pantura · 20 Feb 2020 10:59 WIB

Jabat Kapolres Probolinggo, AKBP Ferdy Irawan; Saya Akan Sempurnakan Program Kapolres Lama


					Jabat Kapolres Probolinggo, AKBP Ferdy Irawan; Saya Akan Sempurnakan Program Kapolres Lama Perbesar

PAJARAKAN-PANTURA7.com, Pucuk pimpinan Kepolisian Resort (Polres) Probolinggo berganti. AKBP Eddwi Kurniyanto memasuki purna tugas setelah menjabat sebagai Kapolres Probolinggo selama satu tahun tiga bulan.

Perwira polisi asal Japanan, Kabupaten Pasuruan itu, akan menempati jabatan baru sebagai Kapolres Madiun. Sebagai gantinya, AKBP Ferdy Irawan yang sebelumnya menjadi Kapolres Tanggerang Selatan (Tangsel), akan menjabat sebagai Kapolres Probolinggo yang baru.

Selama memimpin korps kepolisian di Probolinggo, Eddwi mengaku mendapatkan banyak kesan berharga dari masyarakat. Ia juga berterima kasih kepada masyarakat dan seluruh elemen yang membantunya menciptakan Kabupaten Probolinggo yang aman dan kondusif.

“Alhamdulillah, menjabat sebagai Kapolres Probolinggo merupakan hal yang luar biasa. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh komponen masyarakat, tokoh ulama dan Forkopimda yang selama ini membantu saya dalam bertugas,” kata Eddwi, Kamis (20/2/2020).

Kapolres Eddwi juga mohon pamit dan memohon maaf jka terdapat salah khilaf selama ia bertugas. Eddwi juga berpesan kepada masyarakat Kabupaten Probolinggo, agar jangan risau, karena penggantinya juga memilik banyak pengalaman.

“Saya mohon diri dan mohon maaf apabila ada kekeliruan selama menjabat di Kabupaten Probolinggo. Pengganti saya juga banyak pengalaman, karena sebelumnya bertugas di kota besar,” ungkap Eddwi.

Sementara itu, Kapolres Probolinggo AKBP Ferdy Irawan mengatakan, ia akan segera beradaptasi dengan situasi dan kondisi di wilayah Kabupaten Probolinggo. Tak hanya itu, adaptasi dengan jajaran Polres Probolinggo selama masa awal menjabat akan ia lakukan.

“Tapi yang pasti, kami akan melanjutkan dan menyempurnakan program dari Bapak Kapolres sebelum saya. Terimakasih sudah dengan baik menyambut saya yang akan menjalani tugas di Probolinggo,” tutur Ferdy singkat.

Diketahui, serah Terima Jabatan (Sertijab) dari AKBP Eddwi Kurnianto kepada AKBP Ferdy Irawan dilakukan di Mapolda Jawa Timur (Jatim), jalan raya Ahmad Yani, Surabaya, pada Jum’at (14/2/2020) lalu. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 67 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu

5 April 2025 - 17:10 WIB

KAI Jember Siagakan Layanan Kesehatan untuk Penumpang Saat Arus Balik Lebaran

3 April 2025 - 12:38 WIB

Libur Panjang, Berikut Tips Memilih Liburan saat Lebaran

1 April 2025 - 17:30 WIB

Masih jadi Favorit, 95.585 Pemudik Gunakan KA Saat Lebaran 2025

30 Maret 2025 - 19:57 WIB

Libur Panjang Lebaran, Mobil Dinas Pemkab Probolinggo Dikandangkan

30 Maret 2025 - 15:16 WIB

Penyelenggaraan Haji Bakal Dikelola BP Haji, Anggota Komisi VIII DPR RI Dini Rahmania Beri Pesan Khusus

29 Maret 2025 - 19:55 WIB

Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 di Jember, Sehari Tembus 10.482 Penumpang KA

28 Maret 2025 - 20:33 WIB

Mudik Gratis di Pasuruan, Ratusan Warga Berangkat Pulang Kampung Hari Ini

28 Maret 2025 - 15:52 WIB

Petolekoran, Tradisi Unik Warga Gili Ketapang Jelang Lebaran

27 Maret 2025 - 16:00 WIB

Trending di Regional