Menu

Mode Gelap
Pejalan Kaki di Mangunharjo Kota Probolinggo Tewas Tertabrak KA, Sengaja Bunuh Diri? Satu Keluarga Dibegal saat Lintasi Jalan Raya Selogudig Kulon Probolinggo, Motor Amblas Kembalikan Layanan Penerbangan, Bandara Notohadinegoro Jember Direvitalisasi Bupati Lumajang Nilai Kinerja Tim SAR Cari Candra Sudah Maksimal Tasyakuran Kepemimpinan Baru, Walikota Ajak Semua Elemen Bergandengan Tangan Pencarian Candra Ditutup Setelah 7 Hari, Keluarga Ikhlas

Peristiwa · 21 Mar 2020 11:10 WIB

Usut Dugaan Penimbunan BBM, Polisi Sita Puluhan Tong


					Usut Dugaan Penimbunan BBM, Polisi Sita Puluhan Tong Perbesar

GENDING-PANTURA7.com, Kebakaran rumah toko (ruko) di Desa Sebaung, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, mengakibatkan 50 korban luka bakar, dan 2 korban meninggal dunia. Sementara sejauh ini, polisi masih melakukan pendalaman penyelidikan.

Dari lokasi kejadian, pihak kepolisian sudah menyita beberapa barang bukti (BB). Diantaranya, puluhan tong yang menjadi wadah bahan bakar minyak (BBM) untuk mengisi material pom mini dan sebagai tandon air.

Kasatreskrim Polres Probolinggo AKP Rizky Santoso membenarkan telah menyita sejumlah barang bukti. Sementara olah tempat kejadian perkara (TKP) lanjutan, rencananya akan dilakukan pada, Minggu (22/3/2020).

“Barang bukti yang diamankan ada tong-tong yang kebakar ada juga pompa air. Jumlah tong kebetulan masih belum sempat dihitung. Tapi perkiraan ada sekitar belasan tong,” kata Rizky, Sabtu (21/3/2020).

Berkaitan dengan informasi yang beredar bahwa yang meledak adalah pom mini, Rizky menepis informasi tersebut. Menurutnya, yang meledak tong berisi BBM, dimana tong tersebut berada di rumah bagian belakang.

“Kalau pom mininya tidak meledak, kalau wadah untuk persediaan mengisi pom mini itu bisa jadi. Sejauh ini kami juga belum bisa meminta keterangan pemiliknya,” ujarnya.

Diketahui, diduga kebakaran yang terjadi Kamis (19/3/2020) sore itu dipicu konsleting listrik, kemudian api membesar dan meledakkan tandon berisi bahan bakar. Polisi sempat menghentikan Olah TKP lantaran cuaca yang dinilai kurang mendukung. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pejalan Kaki di Mangunharjo Kota Probolinggo Tewas Tertabrak KA, Sengaja Bunuh Diri?

20 April 2025 - 19:15 WIB

Pencarian Candra Ditutup Setelah 7 Hari, Keluarga Ikhlas

20 April 2025 - 14:45 WIB

Diseruduk Truk Kontainer, Pemotor Tewas di Jalur Gempol – Pasuruan

19 April 2025 - 20:44 WIB

Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang

17 April 2025 - 16:24 WIB

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Trending di Peristiwa