MAYANGAN-PANTURA7.com, Seorang anak buah kapal (ABK) bernama Syamsir (53) ditemukan meninggal saat berada diatas kapal, Selasa (24/3/2020). Pria asal Tanjung Pura Sumatra Utara itu ditemukan tak bernyawa diatas Kapal Motor (KM) Mega, yang saat itu tengah perjalanan berlayar menuju ke Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Mayangan, Kota Probolinggo.
Kasatpolair Polres Probolinggo, AKP Slamet Prayitno menjelaskan, tewasnya nelayan itu bermula saat ia dibangunkan rekan kerjanya pada pukul 5.30 Wib. Sebelum diketahui meninggal, korban tidur lantaran baru saja melakukan pergantian shitf.
“Sekitar pukul 05.30 pagi saat ada kru ABK kapal yang membangunkan, tiba-tiba dikejutkan dengan kondisi korban yang sudah tak bergerak dengan keadaan terlentang,” terang Slamet.
Petugas Satpol Air beserta paramedis KKP Kelas II Probolinggo, lantas mengecek jasad korban yang terbujur kaku di ruang mesin KM Mega. Hasilnya, tidak ditemukan ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.
“Kami koordinasi dengan UPT PPP Mayangan dan Kamla, tim medis juga datang ke lokasi. Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Juga tidak ditemukan gejalan bahwa korban terinfeksi virus corona,” tutur Slamet.
Dia menambahkan, sejauh ini petugas tidak menemukan jenis obat-obatan di sekitar tempat meninggalnya korban maupun pakaiannya. “Keterangan yang kami dapat dari rekan kerjanya bahwa selama bersama almarhum tidak ada keluhan sakit, hanya saja dia perokok berat,” jelasnya.
Jasad korban selanjutnya dievakuasi ke kamar jenazah RSUD dr Mohamad Saleh. Atas kejadian itu, kru KM Mega yang seluruhnya berjumlah 20 orang menjalani pemeriksaan medis dari petugas dengan menggunakan Thermo Gun.
“Dari pengecekan para ABK, mereka semua normal semua dengan suhu rata rata 36 hingga 37 derajat selsius,” Slamet menjelaskan. (*)
Editor : Efendi Muhammad
Publisher : Rizal Wahyudi