Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Hukum & Kriminal · 22 Apr 2020 01:16 WIB

Penjaga Sekolah di Sindetlami Dirampok, Perhiasan Emas Amblas


					Penjaga Sekolah di Sindetlami Dirampok, Perhiasan Emas Amblas Perbesar

BESUK-PANTURA7.com, Bulan Ramadhan yang sudah didepan mata, tak menghalangi para pelaku kejahatan melancarkan aksinya. Sebaliknya, mereka kian nekad beraksi tanpa memandang calon korbannya.

Terbaru, kawanan perampok menyatroni rumah penjaga sekolah, Samsudin (37), warga Dusun Cangak RW 01, RT 03 Desa Sindetlami, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo. Aksi itu terjadi pada Selasa (21/4/2020) sekitar pukuk 21.15 Wib.

Informasi yang dihimpun, pelaku yang berjumlah 2 orang, awalnya mengetuk pintu lalu mematikan lampu. Satu orang pelaku masuk ke rumah pasangan suami istri (pasutri) Samsudin – Arwani, penjaga SDN Sindetlami 2 itu melalui pintu depan.

Sementara, satu pelaku lain lewat bagian belakang rumah dengan cara membongkar dinding yang terbuat dari kayu. Para pelaku leluasa mengobok-obok isi rumah setelah terlebih dahulu mengancam pemilik rumah dengan senjata tajam.

“Benar (ada perampokan). Kami sudah melaporkan kejadian itu ke Polsek dan Koramil Besuk, agar segera ditindaklanjuti,” kata Kepala Desa Sindetlami, Sudaipi, Rabu (22/4/2020).

Atas kejadian itu, korban harus rela perhiasan emas berupa kalung 5 gram beserta liontin 1 gram, gelang 3 gram dan uang sebesar Rp. 250 ribu raib digondol pelaku. Total kerugian ditaksir sekitar Rp. 6 juta.

“Korban jiwa nihil, hanya material saja. Tadi malam sudah olah TKP, tinggal pemeriksaan korban (yang) sampai sekarang masih trauma dan masih dikembangkan dalam penyelidikan,” terang Kapolsek Besuk, AKP. Agus Wijaya. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi

18 April 2025 - 17:43 WIB

Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi

18 April 2025 - 05:40 WIB

Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus

17 April 2025 - 18:23 WIB

Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu

17 April 2025 - 17:21 WIB

Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan

17 April 2025 - 17:08 WIB

Pelaku Pembuhunan Wanita Muda di Banyuanyar Probolinggo Tertangkap, Ternyata Suami Korban

17 April 2025 - 15:02 WIB

Oknum Guru PNS di Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Belum Jadi Tersangka

16 April 2025 - 19:49 WIB

Tiga Terdakwa Kasus Ganja di Lumajang Dituntut Beragam

16 April 2025 - 19:33 WIB

Remaja di Sumberasih Probolinggo Cabuli Tetangga, Korban Masih Berusia 6 Tahun

16 April 2025 - 19:15 WIB

Trending di Hukum & Kriminal