Menu

Mode Gelap
Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin

Berita Pantura · 22 Sep 2020 12:45 WIB

Gelombang Tinggi dan Angin Kencang, Ikan Laut Melambung


					Gelombang Tinggi dan Angin Kencang, Ikan Laut Melambung Perbesar

MAYANGAN.PANTURA7.com, Gelombang tinggi dan angin kencang yang terjadi akhir-akhir ini, menyebabkan nelayan berhenti melaut. Imbasnya harga ikan laut melambung. Hal itu terlihat di Pasar Ikan Mayangan, Kota Probolinggo, Selasa (22/9/2020).

Pedagang ikan di Pasar Ikan Mayangan, Midun,(27) mengatakan, sudah satu minggu semenjak gelombang laut tinggi harga ikan laut naik. Seperti, harga ikan kembung yang biasanya Rp27.000/kilogram (kg) sekarang menjadi Rp35.000. Ikan tongkol Rp17.000 naik menjadi Rp21.000, ikan swanggi/mangla yang biasanya Rp10.009 menjadi Rp17.000/kg.

“Hampir semua jenis ikan naik,” ungkap Midun.

Hal senada diungkapkan pedagang ikan laut lainnya, Malik (50). Dikatakan, ada beberapa jenis ikanlaut yang mulai susah dicari seperti cumi-cumi dan rajungan. Alhasil, harga kedua ikan tesebut melambung tinggi.

Ia menambahkan, dengan adanya kenaikan ikan laut, mepengaruhi penurunan daya beli konsumen.

“Biasanya pembeli beli satu kilogram, sekarang cuma beli setengah kilo,” ungkapnya..

Terpisah, Kepala Syahbandar Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Mayangan, Probolinggo, Arif Wahyudi mengimbau, para nelayan tidak melaut selama gelombang tinggi dan angin kencang.

“Dalam satu minggu ke depan kondisi Laut Jawa dipredisikan masih terjadi gelombang tinggi dan angin kencang. Unntuk itu kami mengimbau agar untuk sementara waktu nelayan berhenti melaut,” harapnya. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Rizal Wahyudi


Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Siasat Pemkab Lumajang Sejahterakan Guru non-NIP, Honor Dicairkan dengan Skema Peningkatan Kompetensi

7 Agustus 2024 - 12:11 WIB

Musim Kemarau, Empat Kecamatan di Kabupaten Probolinggo Terdampak Kekeringan

26 Juli 2024 - 20:53 WIB

Tentara Gadungan Perampok Janda, Dua Kali Gagal Tes Seleksi TNI

26 Juli 2024 - 20:36 WIB

Partai Golkar Keluarkan Surat Tugas ke Gus Haris – Ra Fahmi untuk Pilkada Probolinggo

26 Juli 2024 - 14:53 WIB

Nyaru Anggota TNI, Warga Blimbing Probolinggo Ploroti Janda asal Blitar

26 Juli 2024 - 13:32 WIB

KA Blambangan Express Catat Rekor, Tempuh Rute Terjauh Banyuwangi – Jakarta

25 Juli 2024 - 21:51 WIB

Trending di Berita Pantura