Menu

Mode Gelap
Ditinggal Bepergian, Rumah dan Dapur Warga di Kota Probolinggo Ludes Terbakar Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas 174 Warga Kota Probolinggo Bakal Naik Haji, Diminta Segera Lunasi BPIH Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban Pemkot Pasuruan Ajukan Lima Raperda, Ini Isinya

Berita Pantura · 24 Sep 2020 10:57 WIB

Akhir 2020, Probolinggo Tambah Polsek Kanigaran


					Akhir 2020, Probolinggo Tambah Polsek Kanigaran Perbesar

KANIGARAN-PANTURA7.com, Akhir 2020 ini, Kota Probolinggo akan punya Polsek baru yakni, Polsek Kanigaran di Jalan Citarum, Kelurahan Curahgrinting, Kecamatan Kanigaran. Selain menghibahkan lahan seluar sekitar 700 meter persegi, Pemkot Probolinggo juga siap membangun Mapolsek Kanigaran dengan anggaran sekitar Rp2,5 miliar.

Selama ini Kota Probolinggo dengan lima kecamatan baru memiliki tiga Polsek yakni, Mayangan, Wonoasih, dan Kademangan. Sementara dua kecamatan lainnya, Kanigaran dan Kedopok belum memiliki Polsek. Warga di Kanigaran dilayani Polsek Mayangan dan warga Kedopok dilayani Polsek Wonoasih.

Sebenarnya, pada 2020 ini direncanakan dibangun dua Mapolsek, Kanigaran dan Kedopok. Tetapi karena anggaran terkena refocusing untuk penanggulangan Covid-19, anggaran pembangunan Mapolsek Kedopok di Jalan Serayu ditunda.

Kapala Dinas PUPR Kota Probolingga, Agus Hartadi mengatakan, sebelumnya sudah direncanakan pembangunan dua Mapolsek, Kanigaran dan Kedopok bebarengan pada 2020. “Karena anggaran terdampat penanganan Covid-19, pembangunan Mapolsek Kedopok ditunda,” katanya, Kamis (24/09/2020).

Agus menambahkan, Pemkot Probolinggo membangun Polsek Kanigaran terlebih dahulu dengan nilai pagu sebesar Rp2,5 miliar dan penawaran mencapai Rp2,1 miliar.

“Peletakan batu pertama Polsek Kanigaran akan dilaksanakan Senin (28/09/2020) pekan depan dengan target pengerjaannya 100 hari,” katanya. Sedangan pembangunan Mapolsek Kedopok akan direncanakan ulang melalui APBD 2021.

“Itupun kami akan menyesuaikan keuangan daerah terlebih dahulu, apabila memungkinkan insya-Allah tahun depan akan dibangun juga,” pungkasnya.

Hal senada diungkapkan Kapolresta, AKBP Ambariyadi Wijaya. “Rencana awal memang Pemkot Probolinggo akan membangun dua Mapolsek sekaligus, Kaningaran dan Kedopok. Karena terdampak Covid-19, untuk sementara tahun ini dibangun Mapolsek Kanigaran,” katanya. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Rizal Wahyudi


Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kedapatan Mencuri di Bus, Pria Asal Jember Diamankan Penumpang Bus di Pasuruan

23 Maret 2025 - 22:10 WIB

Tanaman Ganja Dilarang tapi Tumbuh Subur di Lumajang

23 Maret 2025 - 17:05 WIB

Penemuan Ribuan Koin Kuno di Pasuruan Segera Diteliti

28 Januari 2025 - 16:44 WIB

Target PAD Lumajang Melalui Pajak Sebesar Rp170 Miliar

3 Januari 2025 - 11:03 WIB

Pendapatan PBB-P2 Belum Maksimal, BPRD Lumajang Akan Grebeg Desa yang Capaiannya Rendah

2 Januari 2025 - 16:13 WIB

Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Nataru, KAI Daop 9 Jember Operasikan Satu KA Tambahan

25 Desember 2024 - 13:27 WIB

Balos Tampilkan Karakteristik Batik Khas Lumajang

22 Desember 2024 - 15:50 WIB

Diguyur Hujan Deras, Gelora Merdeka Kraksaan Banjir

16 Desember 2024 - 18:19 WIB

Banjir Tahunan Resahkan Warga Pasuruan, Dewan Desak Pemprov Jatim Segera Normalisasi Sungai

16 Desember 2024 - 13:20 WIB

Trending di Berita Pantura