Menu

Mode Gelap
Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin

Berita Pantura · 4 Nov 2020 11:10 WIB

10 Bulan, Ada 310 Kecelakaan Lalulintas di Kota Pasuruan


					10 Bulan, Ada 310 Kecelakaan Lalulintas di Kota Pasuruan Perbesar

PASURUAN-PANTURA7.com, Kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota selama 10 bulan terakhir mengalami penurunan. Sejak awal tahun 2020 hingga Oktober 2020, angka kecelakaan tercatat sebanyak 310 kasus.

Kanit Laka Satlantas Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhani Istiawan memaparkan, data sementara kasus kecelakaan di tahun 2020 per Oktober sebanyak 310 kasus. Dari ratusan insiden itu, kerugian material sedikitnya mencapai Rp 590 juta.

“Sedangkan di tahun 2019 tercatat sebanyak 463 kasus dengan kerugian mencapai Rp.590 juta” paparnya saat ditemui PANTURA7.com, Rabu (04/11/20).

Indah menambahkan, 310 kasus kecelakaan tersebut telah menelan 77 orang korban meninggal, lalu korban luka ringan sebanyak 490 orang, dan korban dengan luka berat sebanyak 30 orang.

Dikatakannya, rata-rata penyebab terjadinya kecelakaan adalah kesalahan manusia sendiri (human eror) yang kurang berhati-hati saat berkendara di jalan raya.

“Selain itu juga dipengaruhi faktor muatan kendaraan besar yang tidak sesuai kapasitas kendaraan,” tambah dia.

Satlantas Polres Pasuruan Kota, imbuhnya, akan menggencarkan sosialisasi dalam rangka menekan angka kecelakaan, “Sosialisasi akan dilakukan di setiap hari,” paparnya.

Indah memprediksi, angka kecelakaan selama tahun 2020 akan terus bertambah hingga penghujung tahun nanti. “Biasanya di akhir bulan Desember, keluar hasil rekapnya (sepanjang tahun 2020),” tutup Indah. (*)


Editor : Efendi Muhamad
Publisher : Rizal Wahyudi


Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Siasat Pemkab Lumajang Sejahterakan Guru non-NIP, Honor Dicairkan dengan Skema Peningkatan Kompetensi

7 Agustus 2024 - 12:11 WIB

Musim Kemarau, Empat Kecamatan di Kabupaten Probolinggo Terdampak Kekeringan

26 Juli 2024 - 20:53 WIB

Tentara Gadungan Perampok Janda, Dua Kali Gagal Tes Seleksi TNI

26 Juli 2024 - 20:36 WIB

Partai Golkar Keluarkan Surat Tugas ke Gus Haris – Ra Fahmi untuk Pilkada Probolinggo

26 Juli 2024 - 14:53 WIB

Nyaru Anggota TNI, Warga Blimbing Probolinggo Ploroti Janda asal Blitar

26 Juli 2024 - 13:32 WIB

KA Blambangan Express Catat Rekor, Tempuh Rute Terjauh Banyuwangi – Jakarta

25 Juli 2024 - 21:51 WIB

Trending di Berita Pantura