Menu

Mode Gelap
Dua Truk Adu Banteng di JLS Kota Probolinggo, lalu Terbakar Cegah Politik Uang, Ratusan Mahasiswa di Probolinggo Menyebar Awasi TPS Dapat DBHCHT, RSUD Lumajang Akan Gunakan untuk Kelengkapan Kesehatan Dana Desa di Pasuruan Diduga Diselewengkan Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan

Hukum & Kriminal · 15 Nov 2020 05:01 WIB

Curi Motor, Lempar Bondet, eh Dimassa


					Curi Motor, Lempar Bondet, eh Dimassa Perbesar

PURWOSARI-PANTURA7.com, Para pelaku kejahatan kini kian nekad demi memuluskan aksinya. Seperti yang dilakukan Andrianto alias Yanto (22) warga Dusun Kejuron utara RT 03 RW 03, Desa Tempuran, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan.

Ia nekad melemparkan bom ikan atau bondet kepada Ahmad Syaifuddin (20), warga Dusun Krajan, Desa Pukul, Kecamatan Kraton, saat hendak menggagalkan aksi pencurian sepeda motor yang ia lakukan di wilayah Kecamatan Purwosari.

Kejadian itu terjadi pada Sabtu (14/11/2020) sekitar pukul 18.00 WIB. Saat itu, seusai salat maghrib, Wajimin (50) warga Desa Puger, Kecamatan Purwosari bertamu ke rumah Solikhin warga Dusun Klojen, Desa Martopuro, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan.

Saat asyik bertamu, tiba-tiba obrolan dua sekawan itu terganggung oleh suara mencurigakan dari teras rumah Solikhin, tempat dimana Wajimin memarkir sepeda motornya, Honda Beat berplat N-3365-TU

Begitu kedua keluar, didapati motor Muhiin telah dibawa oleh orang tak dikenal. Keduanya lantas berteriak, sehingga mengundang warga sekitar untuk datang ke tempat kejadian perkara (TKP).

“Kebetulan agak ke utaranya TKP ada orang hajatan,” kata Kanit Reskrim Polsek Purwosari, Bripka Bambang, Minggu (15/11/2020).

PENCURIAN : Polisi ketika melakukan olah TKP. (Foto : Moh Rois).

Nah, saat warga mengejar pelaku, muncullah Saifuddin yang kebetulan mengantar temannya tempat ke hajatan, yang berjarak tak jauh dari TKP. Melihat ada maling membawa motor, Saifuddin pun bermaksud merampas motor yang dibawa kabur pelaku.

Melihat Saifuddin hendak menggagalkan aksinya, pelaku kemudian mengeluarkan bondet dan dilemparkan ke arah Saifuddin. Namun setelah melempar bondet, warga berdatangan lalu menangkap dan menghajar pelaku.

“Sayaifuddin luka pada bagian tangan kanan, sementara pelaku kondisinya kritis. Saat ini korban dan pelaku dibawa ke RSUD Bangil,” Kanit Reskrim menjelaskan.

Kini, kepolisian masih dalam proses pengembangan kasus ini. Sementara motor yang dibawa pelaku, diamankan petugas sebagai barang bukti. (*)


Editor : Efendi Muhamad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dana Desa di Pasuruan Diduga Diselewengkan

25 November 2024 - 13:34 WIB

Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi

24 November 2024 - 15:37 WIB

Kejari Kabupaten Pasuruan Musnahkan Barang Bukti, Kasus Narkoba Masih Mendominasi

21 November 2024 - 18:22 WIB

Istri Laporkan Suami WNA atas Dugaan KDRT, Kuasa Hukum Desak Polisi Segera Tahan Pelaku

20 November 2024 - 18:16 WIB

Dibacok dan Dilempar Bondet, Dua Warga Pasrepan Luka Parah, Pelaku Masih Diburu

20 November 2024 - 16:08 WIB

Edarkan Pil Koplo ke Pengamen, Dua Pengedar Asal Mayangan Diciduk Polisi

15 November 2024 - 16:43 WIB

Dua Pelaku Judi Online Ditangkap, Terancam 10 Tahun Penjara dan Denda Rp 10 Miliar

14 November 2024 - 17:05 WIB

Muda-Mudi Pembuangan Bayi di Guyangan Ditetapkan Tersangka, Terancam Tujuh Tahun Penjara

14 November 2024 - 16:51 WIB

Enam Spesialis Curwan di Tujuh Tempat di Lumajang Dibekuk, Lima Kabur

14 November 2024 - 05:20 WIB

Trending di Hukum & Kriminal