Menu

Mode Gelap
Pasca Libur Panjang, 574 Ribu Ton Sampah Menggunung di TPA Bestari Kota Probolinggo Pemkab Jember Luncurkan UHC Prioritas, Seluruh Warga Kini Bisa Berobat Gratis Kiai Hasan Genggong, Ulama Sejuta Karomah dengan Jejak Spiritual Mendalam Kereta Api Masih Favorit, Penumpang di Daop 9 Capai 117.208 Orang Selama Arus Balik Dipimpin Sekda, Pejabat Utama Pemkot Probolinggo Sambangi 2 Mantan Wali Kota, ini Tujuannya Rotasi Jabatan di Polres Pasuruan, dari Wakapolres hingga Kapolsek Winongan Berganti

Peristiwa · 17 Mei 2021 19:52 WIB

Membahayakan, PJU di Kota Kraksaan Belum Diperbaiki


					Membahayakan, PJU di Kota Kraksaan Belum Diperbaiki Perbesar

KRAKSAAN,- Sebanyak 22 titik lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo direncanakan diperbaiki oleh Dinas Perhubungan (Dishub) setempat Mei ini. Namun hal tersebut hingga kini masih belum terealisasi.

Selain karena sering rusak, rencana tersebut juga tidak terlepas dengan banyaknya keluhan pengendara yang melintas. Di mana banyak lampu PJU yang tidak berfungsi sehingga penerangan pada malam hari kurang maksimal dan dinilai membahayakan.

Kasi Pemeliharaan Dishub Kabupaten Probolinggo, Asminanik mengatakan, diperkirakan proses perbaikan akan bisa dilakukan Juni mendatang. Sebab, mundurnya pelaksanaan proyek perbaikan hanya terkendala beberapa berkas yang harus diselesaikan.

“Memang sebelumnya sudah direncanakan realisasinya pada Mei. Ternyata, ada beberapa berkas yang harus dilengkapi. Jadi, sedikit mundur, insyallah bulan Juni ini akan dilaksanakan” katanya, Minggu (16/5).

Beberapa tahapan dalam proses perbaikan PJU tersebut, lanjut Asminanik, sudah sesuai dengan perencanaan, hanya saja ada sedikit kendala. Namun, nantinya pada saat berkasnya sudah lengkap, proyek yang dianggarkan menelan dana Rp731 juta segera dilakukan.

“Saat ini lelang sedang berlangsung. Tinggal menunggu saja. Molornya juga tidak terlalu jauh dari rencana awal. Ya semoga saja tidak ada kendala lain, agar cepat terlaksana,” ujarnya.

Perbaikan lampu median jalan, sambung dia, tidak hanya fokus pada pengantian lampu penerangannya. Tetapi, menurut dia, akan dilakukan secara menyeluruh pada beberapa titik PJU yang memang sering mengalami kerusakan.

“Nanti juga akan meliputi tiang dan sistem kelistrikannya. Sebab, ada beberapa PJU yang menjadi langganan kerusakan, karena selain beberapa faktor, juga sering adanya bencana alam,” tutup Asminanik.(*)

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Motor Tabrak Bus di Jalur Pantura Probolinggo, Dua Pemuda asal Bondowoso Tewas

8 April 2025 - 17:37 WIB

Paedi Korban Terseret Ombak Pantai Bambang di Lumajang Ditemukan Tak Bernyawa

8 April 2025 - 15:40 WIB

Elpiji di Depot Kebuli Tarim Kota Pasuruan Meledak, Empat Karyawan Alami Luka Bakar

8 April 2025 - 14:39 WIB

Hendak Selamatkan Anak, Pria di Jember Justru Tergulung Ombak

7 April 2025 - 20:23 WIB

Paman dan Keponakan Hilang Terseret Ombak di Pantai Bambang

7 April 2025 - 20:12 WIB

Trending di Peristiwa