Menu

Mode Gelap
Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M Tepis Isu Pecah Kongsi, Bupati dan Wabup Jember Tampil Harmonis saat Hadiri Rapat Paripurna Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus

Peristiwa · 24 Jul 2021 15:32 WIB

Cari Penyebab Kebakaran, Labfor Polri Bakal Olah TKP


					Cari Penyebab Kebakaran, Labfor Polri Bakal Olah TKP Perbesar

KEDOPOK,- Penyebab kebakaran pabrik pengolahan kayu, CV. Graha Papan Lestari, di Jl. Profesor Hamka, Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, masih misterius.

Proses penyelidikan di pabrik milik anggota DPRD Kota Probolinggo, Elyas Aditiawan itu, masih menunggu Tim Labfor Polri Cabang Surabaya, yang akan menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran, kita masih menunggu olah TKP dari Tim Labfor Cabang Surabaya, yang direncanakan digelar Senin besok, tangal 26 Juli,” kata Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota, AKP Heri Sugiono

Untuk menjaga lokasi kebakaran steril hingga Tim Labfor datang, maka dijelaskan Heri, TKP kejadian dipasangi garis polisi oleh Polres Probolinggo Kota. “Untuk menjaga orang-orang yang tidak berkepentingan masuk ke dalam pabrik,” terang Heri.

Selain pemasangan garis polisi, gerbang pintu masuk pabrik pengolahan kayu juga ditutup polisi setelah proses pemadaman pabrik selesai, Sabtu (24/7/21) sekitar pukul 04.30 WIB.

“Untuk kerugian akibat kebakaran pabrik pengolahan kayu tersebut ditafsir Rp 10 miliar, karena hampir seluruh bangunan ludes terbakar,” Heri menegaskan.

Di ketahui, Jum’at sore (24/07/21) sore, pabrik pengolahan kayu CV. Graha Papan Lestari dilalap si jago merah. Empat unit petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) yang diterjunkan ke lokasi, tak mampu bekerja maksimal karena angin berhembus sangat kencang.

Api akhirnya berhasil dipadamkan total setelah 12 jam pemadaman. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam musibah kebakaran di kawasan Jalur Lingkar Selatan (JLS) ini. (*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang

17 April 2025 - 16:24 WIB

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Trending di Peristiwa