Menu

Mode Gelap
Oknum Guru Diduga Lakukan Pelecehan Seksual di Tempursari Dipecat Selamatkan Generasi Bangsa, Ratusan Ribu Pil Setan Dimusnahkan Kejari Probolinggo Ini Alasan Pemkab Lumajang Pilih Motor Honda PCX untuk 198 Kepala Desa Oknum Guru di Tempursari Ancam Korban Tidak Diberi Nilai Jika Tidak Turuti Kemauannya Bupati Lumajang dan Menteri PUPR Bahas Perbaikan Infrastruktur Pasca Bencana Pemkab Lumajang Habiskan Rp7,2 M untuk Belanja Motor Kades, Bupati Beberkan Alasannya

Peristiwa · 31 Agu 2021 17:52 WIB

Laka di Nguling, Ibu Rumah Tangga Tewas Seketika


					Laka di Nguling, Ibu Rumah Tangga Tewas Seketika Perbesar

NGULING,- Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Nguling, Desa Watestani, Kecamatan Nguling Kabupaten Pasuruan, Selasa (31/8/2021). Akibat kejadian ini, satu orang meninggal dunia seketika.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 09.09 WIB. Petaka bermula saat Honda Beat nopol N-4506-X yang dikemudikan oleh Didit Agus Priyantono (39) Kelurahan Sekargadung, RT 01 RW 05, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, berboncengan dengan kakaknya Wiwik Suryanti Ningsih (45), yang melaju dari arah timur ke barat.

Saat di lokasi kejadian, diduga pengendara motor tidak bisa menguasai laju kendaraan sehingga menyerempet pengendara motor lain dengan nopol N-6637-QX yang dikemudikan oleh Andreas Suwignyo (26) warga Kelurahan Jati, RT 08 RW 06, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, yang melaju searah di depannya.

“Sehingga sepeda motor dikemudikan oleh Didit Agus Priyantono dan Wiwik Suryanti Ningsih terjatuh ke arah kanan dan tertabrak mobil yang datang dari arah barat ke timur,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhani Istiawan.

Akibat kecelakaan itu, dijelaskan Indah, Wiwik Suryanti Ningsih mengalami luka robek pada dahi, mulut dan patah tulang pada lengan tangan kiri. Ia lantas meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sedangkan Didit Agus Priyantono, sambungnya, mengalami bengkak pada kedua mata, robek pada dahi, keluar darah pada telinga, babras pada pundak kanan dan babras pada lutut kaki kanan.

“Korban meninggal dunia dibawa ke RSUD Grati, sedangkan korban yang mengalami luka berat saat ini dirawat di Puskesmas Nguling. Sementara mobil yang menabrak melarikan diri,” jelasnya. (*)

 

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Motor Tabrak Bus di Jalur Pantura Probolinggo, Dua Pemuda asal Bondowoso Tewas

8 April 2025 - 17:37 WIB

Trending di Peristiwa