Menu

Mode Gelap
Mengenal Sejarah Transportasi Kereta Api di Lumajang pada Masa Kolonial Belanda Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi

Pemerintahan · 23 Sep 2021 15:37 WIB

Bangunan Disegel KPK Ternyata Ruang Proyek Jalan


					Bangunan Disegel KPK Ternyata Ruang Proyek Jalan Perbesar

KRAKSAAN,- Sekitar empat jam penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Probolinggo. Baru satu ruangan yang disegel oleh komisi antirasuah itu di komplek Dinas PUPR di Jalan Panglima Sudirman, Kraksan, Kabupaten Probolinggo.

Bangunan milik Dinas PUPR bercat kuning di sebelah timur musala yang disegel merupakan ruang Bidang Pekerjaan Umum. Fungsinya untuk menangani seluruh proyek pembangunan jalan di Kabupaten Probolinggo.

Sebelum menyegel banguanan Bidang Pekerjaan Umum, penyidik KPK terlebih dulu memasuki ruang Bagian Irigasi atau Sumber Daya Air (SDA). Setelah menyegel sebuah ruangan, sejumlah penyidik KPK bergeser kr ruang Bidang Penataan Ruang.

Namun, dua ruangan yang sudah digeledah penyidik KPK sampai saat ini belum didapati tanda-tanda segel seperti pada ruang Bidang Pekerjaan Umum. Karena para penyidik masih terpantau berada di ruangan Penataan Ruang di sebelah barat.

Seperti diketahui, belasan penyidik KPK mendatangi kantor Dinas PUPR Kabupaten Probolinggo, Kamis (23/9/2021) pagi sekitar pukul 10.30 WIB. Terpantau seluruh pegawai dinas setempat sedang menunggu di luar ruangan penyegelan dilakukan dua jam kemudian.

Belasan anggota penyidik KPK mendatangi kantor DPUPR Kabupaten Probolinggo dengan mengendarai mobil. Ada sebanyak tujuh mobil penyidik dengan nomor polisi (Nopol) W sebanyak 2 mobil, B 1 mobil dan L sebanyak 4 mobil yang 6 di antaranya warna hitam dan 1 abu-abu. (*)

Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Ketua DPRD Lumajang: Keterbukaan Informasi Publik Langkah Strategis untuk Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas

19 April 2025 - 10:36 WIB

Bupati Lumajang Siap Berikan Solusi untuk Guru non-NIP

19 April 2025 - 09:42 WIB

Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air

18 April 2025 - 12:58 WIB

Tepis Isu Pecah Kongsi, Bupati dan Wabup Jember Tampil Harmonis saat Hadiri Rapat Paripurna

18 April 2025 - 09:11 WIB

Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang

17 April 2025 - 15:24 WIB

Efisiensi Anggaran Pemkab Lumajang: Penghematan Biaya Operasional Menuju Pembangunan Infrastruktur, Kesehatan dan Pembelian Motor untuk Kades

16 April 2025 - 16:45 WIB

Ini Alasan Pemkab Lumajang Pilih Motor Honda PCX untuk 198 Kepala Desa

16 April 2025 - 13:00 WIB

Bupati Lumajang dan Menteri PUPR Bahas Perbaikan Infrastruktur Pasca Bencana

16 April 2025 - 12:04 WIB

Pemkab Lumajang Habiskan Rp7,2 M untuk Belanja Motor Kades, Bupati Beberkan Alasannya

16 April 2025 - 04:33 WIB

Trending di Pemerintahan