Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Peristiwa · 2 Apr 2022 11:11 WIB

Mayat Perempuan Tak Beridentitas Ditemukan di Pantai Tugu


					Mayat Perempuan Tak Beridentitas Ditemukan di Pantai Tugu Perbesar

Probolinggo – Warga Desa Dringu, Kecamatan Dringu, Jumat malam (1/4/22) digegerkan dengan penemuan mayat seorang perempuan paro baya di perairan Pantai Tugu. Dari hasil penyelidikan, mayat yang hingga kini belum diketahui identitasnya diduga meninggal karena tenggelam.

Kapolsek Dringu, AKP Muhammad Dugel saat dikonfirmasi mengatakan, mayat perempuan yang diperkirakan berusia sekitar 50 tahun tersebut pertama kali ditemukan seorang pencari kerang di sekitar pukul 19.00 Pantai Tugu, Kecamatan Dringu.

“Mayat tersebut ditemukan dalam posisi mengambang saat kedalam air laut sekitar lutut orang dewasa. Dari temuan tersebut, kemudian dilaporkan ke petugas Polsek Dringu” ujarnya.

Petugas dari Polsek Dringu yang mendapat laporan langsung mendatangi TKP. Mayat yang masih berpakaian lengkap itu kemudian dievakuasi ke kamar mayat RSUD dr. Moh. Saleh untuk dilakukan pemeriksaan.

Dari pemeriksaan yang dilakukan oleh tim Inafis Polres Probolinggo, pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Selain itu, kondisi jenazah dalam keadaan baik, sehingga dugaan sementara, korban ini meninggal karena tenggelam.

“Petugas tidak menemukan pasti identitas korban. Sempat ada info tetapi berubah-ubah, salah satunya identitas warga Kraksaan, namun ternyata mayat tersebut bukan warga Kraksaan,” ujarnya.

Petugas menduga, mayat yang ditemukan di Pantai Tugu tersebut bukan warga Probolinggo. “Saya mengimbau bagi masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga untuk datang ke kamar mayat RSUD dr. Moh. Saleh atau melapor ke Polsek Dringu,” imbuh mantan Kapolsek Lumbang ini. (*) 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang

17 April 2025 - 16:24 WIB

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Trending di Peristiwa