Menu

Mode Gelap
Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M Tepis Isu Pecah Kongsi, Bupati dan Wabup Jember Tampil Harmonis saat Hadiri Rapat Paripurna Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan

Peristiwa · 23 Sep 2022 20:35 WIB

Diduga Rem Blong dan Tabrak Tembok, Warga Kedopok Tewas


					Diduga Rem Blong dan Tabrak Tembok, Warga Kedopok Tewas Perbesar

Probolinggo – Kecelakaan tunggal terjadi di jalur menuju Gunung Bromo, Desa Sukapura/Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jumat siang (23/9/2022). Diduga mengalami rem blong, sebuah motor matik yang dikendarai warga Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo menabrak sebuah toko, sehingga mengakibatkan pengemudi motor tewas.

Kecelakaan tunggal ini bermula saat korban yang diketahui bernama Taufiq Hidayat (42), warga warga Jalan Musi, Kelurahan Jrebeng Kulon, Kecamatan Kedopok, dengan mengendarai Yamaha Mio J Nopol N 6752 SN, berjalan dari arah Bromo hendak turun.

“Sesampainya di TKP, kondisi jalan menurun, diduga motor yang dikendarai korban mengalami rem blong. Selain itu korban tidak bisa menguasai kendaraannya dan akhirnya motor korban oleng ke kanan dan menabrak tembok toko,” ujar Kanit Laka Satlantas Polres Probolinggo, Ipda Aditya Wikrama Pramundito.

Akibat kejadian ini, korban mengalami luka di beberapa bagian tubuh, salah satunya di bagian kepala. Warga yang berada di sekitar TKP kemudian mengevakuasi korban ke Puskesmas Sukapura yang tak jauh dari TKP. Namun, saat mendapat perawatan, nyawa korban tak tertolong.

Petugas Unit Laka Lantas Satlantas Polres Probolinggo yang datang usai mendapat laporang langsung melakukan olah TKP. Polisi juga memintai keterangan sejumlah saksi yang mengetahui kecelakaan tunggal tersebut.

“Dugaan penyebab kecelakaan tunggal ini karena rem motor yang dikendarai korban tak berfungsi. Selanjutnya motor milik korban dievakuasi ke kantor Satlantas Polres Probolinggo,” imbuh Ipda Aditya. (*) 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang

17 April 2025 - 16:24 WIB

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Trending di Peristiwa