Menu

Mode Gelap
Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan Hadapi Puncak Arus Balik, ini Antisipasi KAI Daop 9 Jember Genjot PAD, Pemkab Probolinggo Ambil Alih Pengelolaan PKL Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu Kapolres Pasuruan Kota Terbitkan Edaran Jelang Praonan, Ini Aturannya

Politik · 27 Okt 2022 16:02 WIB

Dilirik Malik Jadi Bacawabup, Mahdi: Kehormatan


					Dilirik Malik Jadi Bacawabup, Mahdi: Kehormatan Perbesar

Kraksaan – Mahdi merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Selain itu, ia kini juga menjadi ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PPP Kabupaten Probolinggo.

Namanya kini dilirik Abdul Malik Haramain untuk dijadikan bakal calon wakil bupati (bacawabup)-nya. Di sisi lain, Mahdi sudah mendeklarasikan diri untuk maju juga sebagai bakal calon bupati (bacabup) mendatang.
Menanggapi ketertarikan Malik yang merupakan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Probolinggo, Mahdi mengatakan, hal tersebut sebagai sesuatu yang wajar. Setiap bacabup tentunya juga harus memikirkan dan memilih bacawabupnya.

“Terkait Mas Malik yang melirik sini (saya, Red.), itu suatu kehormatan,” kata pria yang akrab disapa Kang Mahdi tersebut, Kamis (27/10/2022).

Meski mengaku lirikan tersebut merupakan suatu kehormatan, namun Mahdi mengaku, pihaknya belum biaa memastikan perihal maju bersama dengan Mas Malik atau dengan figur lainnya. Terlebih dahulu, pihaknya akan terus melakukan pembacaan perkembangan politik hingga pileg mendatang.

“Kami akan menentukan akan berangkat sendiri atau berkoalisi setelah pileg, ditunggu saja hasil pilegnya,” paparnya.

Mahdi pun menargetkan dalam pemilihan legislatif nanti, PPP bisa meraup suara setidaknya hingga 10 kursi. Sehingga, partai berlambang kakbah tersebut bisa langsung mengusung bakal calon bupatinya sendiri.

“Kami tidak mau menentukan pasangan dulu, kami fokus dulu ke pileg. Targetnya 10 kursi,” ujarnya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, di internal PKB nama Mahdi masuk dalam salah satu nama yang dilirik Malik Haramain untuk dijadikan bacawabup pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 mendatang. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

 

Artikel ini telah dibaca 120 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

KPU Probolinggo Belum Kembalikan Silpa Hibah Pilkada Serentak 2024, Nilainya Miliaran

24 Februari 2025 - 20:10 WIB

KPU Tetapkan Amin-Ina sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Probolinggo Terpilih

6 Februari 2025 - 20:56 WIB

Anggaran Pilkada Tersisa Rp 10 Miliar, KPU Kabupaten Probolinggo Janji Kembalikan

27 Januari 2025 - 16:40 WIB

Anggaran Pilkada Tersisa Rp 10 Miliar, DPRD Desak KPU Kab. Probolinggo Segera Kembalikan

27 Januari 2025 - 10:32 WIB

Rakor di Banyuwangi Diwarnai Musik DJ, KPU Kab. Probolinggo Beri Penjelasan Begini

21 Januari 2025 - 18:31 WIB

Cap Jempol Darah Tandai Dukungan PDI Perjuangan Kota Probolinggo untuk Megawati

19 Januari 2025 - 18:33 WIB

Paslon Thoriqul Haq – Lucita Izza Rafika Tak Hadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Bupati Lumajang

10 Januari 2025 - 06:27 WIB

Resmi! KPU Tetapkan Gus Haris – Ra Fahmi Pasangan Bupati – Wakil Bupati Probolinggo Terpilih

9 Januari 2025 - 21:31 WIB

Sah, KPU Pasuruan Resmi Tetapkan Rusdi-Shobih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

9 Januari 2025 - 18:35 WIB

Trending di Politik