Menu

Mode Gelap
Heboh Dugaan Money Politics di Kota Probolinggo, 3 Orang Diamankan Legislator Bakal Bentuk Pansus Dana Hibah Pilkada di Kab. Probolinggo Sadis! Pria di Lumajang Tewas Dibacok di Kebun Tebu Dua Truk Adu Banteng di JLS Kota Probolinggo, lalu Terbakar Cegah Politik Uang, Ratusan Mahasiswa di Probolinggo Menyebar Awasi TPS Dapat DBHCHT, RSUD Lumajang Akan Gunakan untuk Kelengkapan Kesehatan

Pemerintahan · 7 Des 2022 20:06 WIB

CAT Berakhir, Sejumlah Peserta Tak Hadir


					CAT Berakhir, Sejumlah Peserta Tak Hadir Perbesar

Probolinggo – Tes tulis berbasis Computer Assisted Test (CAT) dalam penjaringan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kabupaten Probolinggo resmi berakhir, Rabu (7/12/2022). Tes yang dimulai sejak Selasa (6/12/2022) kemarin diikuti ribuan peserta pelamar jabatan badan adhoc Komisi Pemilihan Umum (KPU) di tingkat kecamatan.

Komisioner KPU setempat, Aliwafa mengatakan, semula CAT ini direncanakan diikuti 1.073 peserta yang dinyatakan lulus administrasi. Namun, saat pelaksanaan, sekitar 20 peserta tidak menghadiri tes yang digelar di salah satu sekolah di Kecamatan Kraksana tersebut.

“Ada yang datang terlambat, tetap kami persilakan mengikuti tes, namun tidak mendapatkan tambahan waktu. Sedangkan yang tidak hadir, secara otomatis tidak mempunyai nilai,” katanya, Rabu (7/12/2022).

Ia menjelaskan, dalam CAT ini terdapat 75 soal yang harus dikerjakan selama 90 menit. Jawaban dari soal tersebut nilainya dapat langsung diketahui oleh peserta pasca menyelesaikan hasil tesnya.

“Ada 10 ruangan yang kami pakai, masing-masing ruangan untuk 18 peserta. Dan sehari, ada tiga gelombang tes. Hasilnya tesnya bisa langsung diketahui beberapa menit setelah tes per gelombangnya selesai,” paparnya.

Ali pun melanjutkan, meski terdapat beberapa peserta yang tidak hadir. Kuota pada setiap kecamatan sudah terpenuhi. Sehingga, saat ini pihaknya sedang melakukan perekapan nama-nama peserta yang akan melanjutkan pada tahapan selanjutnya.

“Kami ambil dari nilai tertinggi. Maksimal pada masing-masing kecamatan itu ada tiga kali kebutuhan yang bisa ke tahapan selanjutnya, kebutuhannya lima. Jadi bisa sampai lima belas orang,” katanya.

Namun, jika peringkat 15 dan 16 memiliki kesamaan nilai dari CAT tersebut, pihaknya akan tetap memasukkan peringkat 16 untuk mengikuti tahapan selanjutnya.

“Kalau sama nilainya, boleh ditambah. Besok rekap nama-nama yang berhak ke tahapan tes wawancara sudah bisa diketahui, kami umumkan besok,” ujarnya.(*) 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

24 November 2024 - 12:19 WIB

Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman

23 November 2024 - 15:44 WIB

Pembebasan Sanksi Administrasi di Lumajang Berakhir 31 Desember 2024

22 November 2024 - 14:36 WIB

Eksekutif – DPRD Kabupaten Probolinggo Sepakati APBD 2025

21 November 2024 - 18:43 WIB

Tahun 2025, PAD Lumajang Ditargetkan Sebesar Rp422,3 Miliar

18 November 2024 - 15:49 WIB

Lumajang Programkan Makan Gratis Bergizi

18 November 2024 - 09:27 WIB

DPRD Probolinggo Sepakati 22 Propem Perda untuk 2025

15 November 2024 - 06:00 WIB

Perda Madin Ditolak Kemenkum, DPRD Lanjutkan dengan Penyelenggaraan Fasilitas Pesantren

14 November 2024 - 16:58 WIB

Soal Keterbukaan Informasi Publik, Pemkab Lumajang Dituntut Responsif terhadap Aspirasi Masyarakat

14 November 2024 - 16:34 WIB

Trending di Pemerintahan