Menu

Mode Gelap
Lindungi Pengguna Jalan, KAI Jember Pasang Portal di Perlintasan Berbahaya Hippa di Lumajang Keluhkan Efektivitas Dam Boreng Bongkar Kasus Penculikan Santri Ponpes Metal Rejoso, Polisi Tangkap 7 Orang Hindari Pemotor, Ambulans Bawa Jenazah di Jember Tabrak Pembatas Jalan hingga Terguling Begal Marak di Probolinggo, Jatanras Polda Jatim: Tunggu Tanggal Mainnya Pemkot Probolinggo Mulai Persiapkan Koperasi Merah Putih, Optimis Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Hukum & Kriminal · 20 Jan 2023 20:59 WIB

Bank BRI di Lumajang Dirampok, Uang Rp180 Amblas


					TEREKAM: Aksi perampok terekam CCTV yang dipasang dalam kantor bank. (foto: Screenshot video CCTV) Perbesar

TEREKAM: Aksi perampok terekam CCTV yang dipasang dalam kantor bank. (foto: Screenshot video CCTV)

Lumajang,- Kantor Bank Rakyat Indonesia (BRI) unit Kunir di Desa Kunir Lor, Kecamatan Kunir, Kabupaten Lumajang, disatroni kawanan perampok, Jumat (20/1/2023) siang.

Perhitungan sementara, perampok membawa kabur uang sebesar Rp180 juta dari bank milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu.

Perampok yang berjumlah dua orang beraksi sekitar pukul 12.15 WIB. Saat itu, kondisi bank sedang sepi karena semua karyawan pria tengah menunaikan shalat Jum’at di masjid terdekat.

Dari rekaman video CCTV di sekitar lokasi kejadian, terlihat dua orang perampok datang berboncengan dengan mengendarai sepeda motor Vario berwarna putih.

Salah satu pelaku menggunakan jaket berwarna hijau dan helm hitam. Sementara, satu pelaku lain terlihat mengenakan jaket berwarna hitam dan helm berwarna merah.

Sesaat sebelum masuk ke bank, perampok yang menggunakan jaket hijau tampak masuk ke ruang ATM yang berada di halaman parkir kantor BRI. Sementara rekannya memarkirkan sepeda motor yang dikendarai.

Tak berselang lama, kawanan perampok masuk ke dalam bank sambil membawa sebilah pisau besar. Senjata tajam itu berbalut sarung tangan hitam.

Keduanya masuk dengan leluasa lantaran semua karyawan pria dan petugas keamanan bank sedang melaksanakan shalat jumat.

Setelah masuk, pelaku langsung menuju meja teller dan menodongkan senjata tajam ke arah karyawati penjaga teller.

Pelaku memaksa karyawati tersebut memasukkan semua uang yang ada di laci meja teller. Tidak hanya itu, pelaku juga membuka brankas dan mengambil semua uangnya.

Bahkan, pelaku juga ikut memasukkan uang ke dalam kantong berwarna hitam. Setelah semua uang terkuras, kedua pelaku langsung meninggalkan bank dan kabur ke arah utara atau arah kota Lumajang.

Salah satu saksi kejadian, Jaelani mengatakan, ciri-ciri fisik pelaku, salah satunya berbadan gemuk dan satu pelaku lain berpostur tinggi besar.

“Tadi pimpinan (bank) sudah berangkat Jum’atan, satpam juga Jum’atan semuanya. Ciri-cirinya yang satu gemuk, pelaku satunya lagi tinggi pakai helm teropong jadi tidak kelihatan wajahnya,” urai Jaelani.

Wakapolres Lumajang, Kompol Andi Febriyanto Ali mengatakan, pihaknya masih memburu keberadaan pelaku berbekal rekaman kamera CCTV di lokasi kejadian. Ia juga telah melaporkan kejadian itu ke Polda Jawa Timur.

“Kami masih lakukan penyelidikan, untuk sementara masih kita hitung kerugiannya. Sesuai CCTV ada dua orang, kita sudah laporkan ke Polda Jatim dan berkoordinasi dengan jajaran reskrim di seluruh Jawa Timur,” bebernya.(*) 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bongkar Kasus Penculikan Santri Ponpes Metal Rejoso, Polisi Tangkap 7 Orang

22 April 2025 - 18:55 WIB

Begal Marak di Probolinggo, Jatanras Polda Jatim: Tunggu Tanggal Mainnya

22 April 2025 - 17:18 WIB

Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Tuai Kecaman, NU-Muhammadiyah Kompak Sesalkan

22 April 2025 - 16:46 WIB

Diduga Diculik, Santri Pondok Metal Pasuruan Hilang saat Belanja

22 April 2025 - 10:57 WIB

Karyawati Eratex Kena Begal di Maron, Motor Dirampas

21 April 2025 - 20:55 WIB

Memalukan! Sekelompok Pria Pesta Miras di Area Stadion Gelora Merdeka Kraksaan

21 April 2025 - 18:46 WIB

Sebelum Bunuh Istri, Suami di Probolinggo Minta ‘Jatah’ ke Korban

21 April 2025 - 18:23 WIB

Kasus Pelecehan Siswa SMP oleh Guru PNS, Polres Masih Periksa Sejumlah Saksi

21 April 2025 - 14:08 WIB

Satu Keluarga Dibegal saat Lintasi Jalan Raya Selogudig Kulon Probolinggo, Motor Amblas

20 April 2025 - 18:51 WIB

Trending di Hukum & Kriminal