Menu

Mode Gelap
Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan Hadapi Puncak Arus Balik, ini Antisipasi KAI Daop 9 Jember Genjot PAD, Pemkab Probolinggo Ambil Alih Pengelolaan PKL Stadion Gelora Merdeka Kraksaan Penumpang Terminal Bayuangga Tembus 70.467 Orang, Turun 10 Persen dari Tahun Lalu Kapolres Pasuruan Kota Terbitkan Edaran Jelang Praonan, Ini Aturannya

Pemerintahan · 1 Feb 2023 15:19 WIB

Posisi Plh Sekda Hasyim Diganti, Pemkab Usulkan Pj Sekda Baru ke Kemendagri


					Dewi Korina jabat Plh Sekda Kabupaten Probolinggo. Perbesar

Dewi Korina jabat Plh Sekda Kabupaten Probolinggo.

Probolinggo – Jabatan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo mengalami pergantian. Posisi yang sejak 2 Januari lalu dijabat Ahmad Hasyim Ashari, kini ditempati Dewi Korina.

Sama halnya dengan Hasyim ketika menjabat Plh Sekda yang merangkap sebagai Asisten II Setda setempat, Dewi Korina pun saat ini juga menjabat sebagai Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan, dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Probolinggo.

“Betul ada pergantian dari Pak Hasyim ke Bu Dewi terhitung 31 Januari (Selasa, Red.) kemarin,” kata Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) setempat, Syamsul Huda, Rabu (1/2/2023).

Sama halnya dengan Hasyim, masa tugas Dewi sebagai Plh Sekda hanya selama 7 hari. Setelah itu, masa jabatannya bisa diperpanjang selama 7 hari lagi, dan juga bisa digantikan ke pejabat lainnya.

Ia juga menjelaskan penunjukan Plh Sekda merupakan wewenang Wakil Bupati Probolinggo HA. Timbul Prihanjoko. Penunjukkan ini cukup dengan surat perintah tanpa harus ada pelantikan.

“Memang dibutuhkan Plh untuk menjabat, karena yang definitif masih belum ada jawaban dari Kemendagri,” imbuhnya.

Syamsul melanjutkan, dengan masa tugas Plh yang terbilang singkat, dan dengan belum adanya jawaban dari kemendagri tersebut, pihaknya sudah pernah mengusulkan Hasyim menjadi Penjabat (Pj) Sekda ke kemendagri. Namun hal ini ditolak lantaran yang bersangkutan memiliki istri yang juga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab setempat.

“Sudah kami usulkan lagi ke kemendagri terkait Pj Sekda ini dengan figur baru. Terkait nama, mohon maaf belum bisa memberitahukan,” paparnya.(*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 47 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Menjelang Lebaran, Pemkab Jember Jamin Stok Daging Sapi Aman

23 Maret 2025 - 20:21 WIB

Dua OPD di Jember Bakal Digabung demi Efisiensi, Tuai Penolakan

22 Maret 2025 - 03:30 WIB

Ketua DPRD Dukung Program Janji Politik Bupati Lumajang

18 Maret 2025 - 17:09 WIB

DPRD Kabupaten Pasuruan Rampungkan Pembahasan Raperda CSR, Siap Disahkan

18 Maret 2025 - 16:48 WIB

Via CSR, Bupati Lumajang Pastikan Anak Disabilitas Dapat Akses Pendidikan dan Fasilitas Pendukung Layak

16 Maret 2025 - 12:01 WIB

Kapolres Probolinggo Kota Dimutasi, jadi Wadir Resnarkoba Polda Jatim

14 Maret 2025 - 15:04 WIB

Komisi A DPRD Apresiasi Capaian Kinerja Diskominfo Lumajang

12 Maret 2025 - 11:48 WIB

Hujan Lebat, Bupati Probolinggo Gus Haris Sidak Kios untuk Atasi Persoalan Pupuk

10 Maret 2025 - 18:37 WIB

DPRD Lumajang Gelar Rapat Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati

7 Maret 2025 - 16:38 WIB

Trending di Pemerintahan