Probolinggo – Seorang janda ditemukan tak bernyawa di rumahnya di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Rabu siang (15/02/2023). Setelah diperiksa, diduga korban yang tinggal sendiri ini meninggal karena sakit yang dideritanya.
Informasi yang dihimpun PANTURA7.com, penemuan mayat janda bernama Diah Prihartiningsih (37) sekitar pukul 11.40 oleh mantan suami dan anaknya yang berkunjung ke rumahnya. Namun saat keduanya hendak masuk rumah, pintunya terkunci.
“Karena pintu terkunci, mantan suami korban mendobrak pintu, hingga akhirnya korban di temukan sudah tak bernyawa,” ujar paman korban, Didik Sugiarto.
Petugas dari Polres Probolinggo Kota (Polresrta) yang mendapat laporan langsung mendatangi lokasi. Polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memintai keterangan sejumlah saksi.
Dari hasil olah TKP, ditemukan sejumlah obat mulai, obat kolesterol, darah tinggi, serta obat asam urat. Namun, karena pihak keluarga menolak jenazah korban diautopsi.
Kasat Reskrim Polresta, AKP Jamal mengatakan, dari hasil penyelidikan dan pemeriksaan, di sekitar korban ditemukan berbagai macam obat. Sehingga diperkirakan, korban meninggal karena sakit.
“Dari hasil olah TKP serta pemeriksaan jenazah, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Selain itu, dari keterangan keluarga, korban ini menderita sakit, sehingga diperkirakan, korban meninggal karena sakit,” ujarnya. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.