Menu

Mode Gelap
Oknum Guru PNS di Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Belum Jadi Tersangka Tiga Terdakwa Kasus Ganja di Lumajang Dituntut Beragam Remaja di Sumberasih Probolinggo Cabuli Tetangga, Korban Masih Berusia 6 Tahun Pemkab Jember Gelontorkan Beasiswa Kuliah Rp65 Miliar, Termasuk Bantuan Biaya Hidup Pemkab Pasuruan Anggarkan Rp40 Miliar untuk Perbaikan Ratusan Sekolah Rusak Nekad! Maling Motor ini Beraksi saat Siang Bolong di Jalur Pantura Kraksaan

Peristiwa · 4 Jul 2023 19:13 WIB

Sarang Tawon Vespa Raksasa Menggantung di Masjid Pemkot Pasuruan, Sempat Bikin Panik


					MERESAHKAN: Petugas Damkar Kota Pasuruan saat mengevakuasi sarang tawon vespa di masjid. (foto: Moh. Rois) Perbesar

MERESAHKAN: Petugas Damkar Kota Pasuruan saat mengevakuasi sarang tawon vespa di masjid. (foto: Moh. Rois)

Pasuruan,- Keberadaan sarang tawon vespa yang berukuran besar di Masjid Al-Muttaqin, kompleks perkantoran Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan, menyebabkan kekhawatiran bagi pegawai di lingkungan pemkot setempat.

Untuk mengatasi situasi ini, petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Pasuruan segera turun tangan dengan melakukan evakuasi terhadap sarang tawon vespa affinis.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Pasuruan, Samsul Hadi mengatakan, sarang tawon vespa berukuran sebesar bola sepak itu ditemukan menggantung di langit-langit masjid dengan ketinggian mencapai 25 meter.

Proses evakuasi sarang tawon vespa ini ternyata tidak mudah dan memakan waktu lama. Para petugas harus mengenakan seragam pelindung lengkap dan menggunakan tongkat panjang untuk menjatuhkannya.

“Sarang ini memiliki diameter lebih dari 15 sentimeter, sebesar kepala manusia,” ujar Samsul menegaskan.

Menurut Samsul, sarang lebah ini diduga sudah menggantung di langit-langit masjid lebih dari sebulan lalu. Namun, baru-baru ini jemaah masjid khawatir lantaran tawon-tawon yang bersarang kian besar.

Samsul menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap serangan tawon dan segera melapor jika menemukan sarang tawon vespa, berapa pun ukurannya.

“Saya menghimbau agar warga tetap berhati-hati dan selalu memeriksa sudut-sudut rumah atau bangunan yang berpotensi menjadi sarang tawon. Jika ada temuan segera dilaporkan karena tawon vespa cukup membahayakan ,” pungkasnya. (*)

 

Editor: Mohamad S
Publisher: Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Motor Tabrak Bus di Jalur Pantura Probolinggo, Dua Pemuda asal Bondowoso Tewas

8 April 2025 - 17:37 WIB

Trending di Peristiwa