Menu

Mode Gelap
Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang

Hukum & Kriminal · 7 Agu 2023 16:31 WIB

Sopir Truk Boks Jadi Tersangka Laka Beruntun di Gending


					LAKA MAUT: Kondisi Toyota Avanza berpenumpang 7 orang pasca terlibat kecelakaan di jalur pantura Gending, Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani) Perbesar

LAKA MAUT: Kondisi Toyota Avanza berpenumpang 7 orang pasca terlibat kecelakaan di jalur pantura Gending, Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani)

Probolinggo – Kecelakaan yang terjadi di jalan raya Pantura, Desa Randupitu, Kecamatan Gending terus berlanjut. Dari hasil penyelidikan, Satlantas Polres Probolinggo menetapkan sopir truk boks sebagai tersangka.

Kasat Lantas Polres Probolinggo, AKP Sapari mengatakan, pasca kecelakaan, pihaknya langsung memeriksa saksi hingga melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kemudian dari pemeriksaan saksi dan olah TKP dilanjutkan dengan penyelidikan.

Dari penyelidikan tersebut, petugas akhirnya menetapkan sopir truk boks nopol S 8016 NJ, Deny Hardiyanto (28), warga Kelurahan/Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto sebagai tersangka.

“Jadi dari hasil sidik dan lidik, kami menetapkan sopir truk boks yang melaju dari timur ke arah barat sebagai tersangka,” ujarnya.

Tersangka dikenai pasal 310 ayat 4 UU Nomor 22 Tahun 2002 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. “Ancamannya, enam tahun penjara,” katanya.

Sementara terkait dugaan truk mengalami rem blong, AKP Sapari mengatakan, belum mengarah ke sana. Karena dari hasil pemeriksaan kendaraan, kondisi truk masih layak jalan.

“Dugaan sementara kecelakaan ini akibat human error,” kata AKP Sapari.

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi di jalur Pantura, Desa Randupitu, Kecamatan Gending pada Selasa (1/08/23). Akibat kejadian ini, sopir dan penumpang minibus, serta satu pemotor tewas. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi

18 April 2025 - 05:40 WIB

Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus

17 April 2025 - 18:23 WIB

Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu

17 April 2025 - 17:21 WIB

Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan

17 April 2025 - 17:08 WIB

Pelaku Pembuhunan Wanita Muda di Banyuanyar Probolinggo Tertangkap, Ternyata Suami Korban

17 April 2025 - 15:02 WIB

Oknum Guru PNS di Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Belum Jadi Tersangka

16 April 2025 - 19:49 WIB

Tiga Terdakwa Kasus Ganja di Lumajang Dituntut Beragam

16 April 2025 - 19:33 WIB

Remaja di Sumberasih Probolinggo Cabuli Tetangga, Korban Masih Berusia 6 Tahun

16 April 2025 - 19:15 WIB

Nekad! Maling Motor ini Beraksi saat Siang Bolong di Jalur Pantura Kraksaan

16 April 2025 - 17:56 WIB

Trending di Hukum & Kriminal