Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Wisata · 10 Sep 2023 17:59 WIB

Pesona Bukit Simbar Semeru, Eksotis dan Jadi Jujukan Kamping Wisatawan Asing


					JUJUKAN: Tiga wisatawan mancanegara negara sedang menikmati wisata alam di Bukit Simbar Semeru. (foto: Pengelola Wisata Bukit Simbar) Perbesar

JUJUKAN: Tiga wisatawan mancanegara negara sedang menikmati wisata alam di Bukit Simbar Semeru. (foto: Pengelola Wisata Bukit Simbar)

Lumajang,- Bukit Simbar Gunung Semeru di Desa Oro-Oro Ombi, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang diburu wisatawan. Tidak hanya menyajikan beragam keindahan alam, di kawasan tersebut wisatawan juga bisa kamping.

Para wisatawan yang ingin menikmati eksotika alam di kaki gunung tertinggi pulau Jawa itu, cocok bilamana mengajak sahabat atau keluarga. Dibalik pemandangan yang indah, objek wisata ini terbilang ramah.

Tidak hanya wisatawan dalam negeri saja, banyak wisatawan asing yang mendaki dan menginap setiap akhir pekan di Bukit Simbar Semeru. Simbar Semeru menawarkan panorama alam berupa sunset dan sunrise yang bak bersembunyi di balik atap Jawa.

“Beberapa bulan ini banyak wisatawan dalam negeri dan asing datang kesini, hanya untuk melihat sunset Bukit Simbar Semeru,” kata pengelola obyek wisata alam Bukit Simbar Semeru, Hariyono, Minggu (10/9/23).

Bukit Simbar Semeru memiliki perbukitan ikonik yang dipadukan dengan hamparan pepohonan sehingga di terasa teduh dan alamiah.

Untuk menikmati wisata ini, pengunjung bisa melalui jasa biro perjalanan atau datang langsung dengan naik sepeda motor ke Bukit Simbar Semeru.

“Ada juga pengunjung yang datang langsung dengan naik motor. Simbar Semeru ini juga menjadi habitat burung seperti Elang Jawa, Prenjak, Perkutut, Murai, Kutilang dan lainya,” urai Hariyanto.

Menurutnya, Bukit Simbar Semeru seolah menjadi habitat edukasi Fora dan Fauna. Tak heran jika para wisatawan yang berkunjung ke Simbar Semeru banyak menjadikan Burung Elang sebagai objek foto.

“Simbar Semeru menjadi tempat wisata edukasi flora dan fauna khas Pronojiwo. Disini wisatawan juga bisa melihat aliran lahar Semeru dan guguran lava pijar,” pungkas dia. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moh. Rochim

Artikel ini telah dibaca 206 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dispar Lumajang Enggan Sebut Besaran Tiket Bagi Wisman

9 April 2025 - 13:31 WIB

Ribuan Wisatawan Datangi Tumpak Sewu hingga Puncak B29 di Lumajang

8 April 2025 - 11:59 WIB

Takjubnya Ahmad Dhani saat Kunjungi Jembatan Kaca Bromo, Sebut ‘Prototipe’ Surga

7 April 2025 - 22:21 WIB

Lebaran Ketupat, Ribuan Warga Tumpah Ruah di Pantai Mbah Drajid Lumajang

7 April 2025 - 17:23 WIB

Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember

5 April 2025 - 21:23 WIB

Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan

5 April 2025 - 20:40 WIB

Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup

4 April 2025 - 21:19 WIB

Wisata Jeep di Gunung Semeru Lumajang, Menyusuri Rute Bekas Erupsi 2021 Silam

4 April 2025 - 13:39 WIB

Lebaran Ceria di Gapuro Cafe, Nikmati Suasana Alam Bersama Keluarga

3 April 2025 - 20:02 WIB

Trending di Wisata