Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Sosial · 27 Sep 2023 19:02 WIB

Berkah Maulid, Penjualan Daging Ayam Laris Manis


					Berkah Maulid, Penjualan Daging Ayam Laris Manis Perbesar

Berkah Maulid, Penjualan Daging Ayam Laris Manis

Probolinggo – Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW membawa berkah tersendiri bagi sejumlah pedagang daging ayam di Kabupaten Probolinggo. Omset penjualan ayam potong meningkat hingga tiga kali lipat daripada hari-hari biasanya.

Hasan, salah seorang pedagang daging ayam di depan Pasar Semampir, Kecamatan Kraksaan mengatakan, sejak memasuki bulan maulid hampir dari setengah bulan lalu, penjualan daging ayamnya meningkat. Bahkan, dalam dua hari terakhir, penjualannya meningkat tiga kali lipat.

“Alhamdulillah, berkahnya bulan kelahiran nabi, dagangan bisa laku banyak,” katanya, Rabu (27/9/2023).

Ia mengungkapkan, para pelanggannya sengaja datang membeli daging ayam dengan jumlah yang besar untuk kepentingan perayaan maulid. Pasalnya, setiap malam 12 Rabi’ul Awal dalam kalender Hijriah, kebiasaan warga menggelar acara peringatan maulid di musala-musala.

“Kalau hari biasa itu biasanya habis satu kuintal, kalau seperti sekarang bisa sampai tiga kuintal sehari,” ungkapnya.

Menurutnya, peningkatan penjualan tersebut juga didukung dengan harga daging ayam sebesar Rp40 ribu per kilogram (kg). Harga ini menurutnya masih terbilang stabil dibanding beberapa minggu lalu yang harganya mencapai Rp45 ribu per kg.

“Beda dengan tahun-tahun sebelumnya, setiap kali masuk bulan maulid, pasti ada lonjakan harga. Alhamdulillah tahun ini stabil,” ucapnya.

Senada, Supriyatin pedagang di Pasar Senen, Kecamatan Besuk mengungkapkan, penjualan daging ayamnya memang meningkat, terlebih dalam dua hari terakhir.

“Perayaan maulid ada yang tadi malam, ada juga yang nanti malam. Berkahnya bagi pedagang daging ayam, dagangan laris,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Secercah Asa Fatayat NU Menapaki 279 Tahun Usia Kabupaten Probolinggo

18 April 2025 - 22:17 WIB

Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran

18 April 2025 - 19:53 WIB

Megawati Hangestri Pulang ke Jember, Disambut Meriah bak Pahlawan

15 April 2025 - 19:14 WIB

Pasca Lebaran, Pemohon Administrasi Kependudukan di Jember Melonjak

13 April 2025 - 20:25 WIB

Jembatan Pajarakan Rusak, Jalur Pantura Probolinggo Macet 3 KM

13 April 2025 - 20:08 WIB

Angka Pengangguran di Jember Diklaim Menurun dalam Setahun Terakhir

13 April 2025 - 12:54 WIB

Program Koperasi Makro Desa Dipenuhi Ketidakpastian, Diskopum Jember Tunggu Arahan

12 April 2025 - 17:57 WIB

Dipimpin Sekda, Pejabat Utama Pemkot Probolinggo Sambangi 2 Mantan Wali Kota, ini Tujuannya

10 April 2025 - 18:23 WIB

Inflasi Jember Meroket, Faktor Tarif Listrik dan Kenaikan Bahan Pokok?

9 April 2025 - 18:07 WIB

Trending di Ekonomi