Probolinggo,- Bendera Provinsi Jawa Timur tiba di Kabupaten Probolinggo pada Minggu (8/10/2023). Bendera tersebut tiba setelah dikirab dari 30 kabupaten/kota sebelumnya. Kedatangan bendera pataka tersebut disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto dan anggota Forkopimda lainnya di kantor bupati setempat.
Pj Bupati Probolinggo Ugas Irwanto mengatakan, bendera pataka tersebut, berkeliling Jawa Timur dalam rangka memperingati hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jawa Timur ke-78. Bendera Jer Basuki Mawa Beya jakan berkeliling Jawa Timur selama 30 hari dengan 38 kabupaten/kota se-Jawa Timur yang akan disinggahi.
“Kabupaten Probolinggo menjadi titik ke-31 dari kirap pataka Jer Basuki Mawa Beya, setelah sebelumnya singgah di Kabupaten Bondowoso,” kata Ugas, Minggu (8/10/2023).
Selanjutnya, Ugas menjelaskan, bendara pataka tersebut akan dikirab menuju ketujuh titik kabupaten/kota lainnya. Dan Kota Probolinggo akan menjadi tempat persinggahan selanjutnya.
“Setelah ini ke Kota (Probolinggo, red), tadi sudah kami lepas perjalanannya. Baru setelah itu menuju ke Pasuruan dan selanjutnya,” urai Ugas.
Dengan adanya kirab pataka Jer Basuki Mawa Beya tersebut, Ugas mengajak semua elemen masyarakat untuk terus meningkatkan semangat gotong-royong.
Agar kesejahteraan masyarakat Provinsi Jawa Timur, khususnya warga Kabupaten Probolinggo semakin sejahtera.
“Bendera pataka ini jangan hanya dimaknai dengan selembar kain, tapi ini juga lambang semangat gotong-royong dan persatuan masyarakat Jawa Timur,” ujarnya.
Sebagai informasi, kirab bendera pataka Jer Basuki Mawa Beya ini dijadwalkan tiba kembali di Gedung Negara Grahadi Surabaya, 11 Oktober mendatang. Selanjutnya rombongan kirab akan mengikuti Upacara Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-78 pada keesokan harinya. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Pulisher: Moh. Rochim