Menu

Mode Gelap
Peringatan Harjakabpro ke-279 Dikemas Sederhana, Diawali Ziarah Kubur dan Tasyakuran Tiga Bulan, Pemkot Probolinggo Vaksin 3 Ribu Ekor Sapi Pria Pembunuh Istri di Probolinggo Terancam Hukuman Mati, ini Pasal yang Diterapkan Polisi Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas Solusi Air Bersih di Lumajang: Bupati dan Walikota Probolinggo Dukung Rencana Pembangunan Infrastruktur Air Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

Lingkungan · 3 Nov 2023 15:32 WIB

Kota Probolinggo Bakal Makin Cantik, Ada Bangku Taman dan Pot Bunga di Ruas Jalan


					DIPOLES: Pekerja sedang memasang bangku taman di ruas Jl. Suroyo, Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani) Perbesar

DIPOLES: Pekerja sedang memasang bangku taman di ruas Jl. Suroyo, Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani)

Probolinggo,- Kota Probolinggo bakal tambah cantik dan nyaman. Hal itu terjadi setelah pemerintah kota setempat melengkapi fasilitas publik yang ada di dua ruas jalan yakni dengan bangku taman.

Kabid Konservasi dan Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Probolinggo, Suciati Ningsih mengatakan, dua ruas jalan yang dilengkapi bangku taman ini adalah Jalan Suroyo dan Jalan dr. Saleh dengan bangku taman sebanyak 51 unit

“Dari total 51 bangku taman tersebut, 32 bangku taman baru dipasang di Jalan Suroyo. Sementara, 19 bangku taman yang sebelumnya ada di Jalan Suroyo dipindah ke Jalan dr. Saleh serta beberapa taman, salah satunya Taman Semeru,” ujar Suciati, Jum’at (3/11/23).

Selain penambahan kursi, DLH juga menambah pot bunga dengan total 90 unit di Jalan Suroyo dengan total anggaran sekitar Rp200 juta. Anggaran tersebut juga termasuk pemasangan serta pemindahan 19 bangku taman bekas Jalan Suroyo ke berbagai lokasi.

Selain bangku taman dan penambahan pot, rencananya DLH Kota Probolinggo juga akan menambah ornamen lain di sepanjang Jalan Suroyo yakni, bola-bola yang berbahan teraso.

Namun menurut Suciati DLH masih mencari penyedia bola-bola yang berbahan teraso ini. Dalam waktu dekat, bola-bola jalan ini diharapkan sudah bisa didapatkan.

“Dengan penambahan bangku taman, pot, serta rencana penambahan bola-bola ini tak lain untuk mempercantik wajah Kota Probolinggo,” ujar Suciati. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 90 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkot Probolinggo Segera Tata Ulang Alun-alun, Siapkan Anggaran Rp10 M

18 April 2025 - 09:29 WIB

Warga Khawatir, Tanggul Penahan di DAS Gunung Semeru di Sumberwuluh Terkikis

15 April 2025 - 14:15 WIB

Musim Penghujan di Kota Probolinggo Diprediksi Berakhir Akhir April 2025

15 April 2025 - 02:58 WIB

Jembatan Pajarakan Diperbaiki, ini Jalur Alternatif untuk Hindari Kemacetan

14 April 2025 - 13:23 WIB

Warga Lumajang Menghela Napas Lega, Jalan Rusak 10 Tahun Segera Diperbaiki

13 April 2025 - 14:00 WIB

Setelah 10 Tahun Rusak, Jalan di Lumajang Akhirnya Diperbaiki

13 April 2025 - 13:13 WIB

Bupati Lumajang Targetkan Perbaikan Jalan dengan Anggaran Rp20 Miliar

13 April 2025 - 07:56 WIB

Atasi Krisis Air Bersih di Desa Sumberkramat Tongas, Polisi Bangun 4 Sumur Bor

12 April 2025 - 19:15 WIB

Pasca Libur Panjang, 574 Ribu Ton Sampah Menggunung di TPA Bestari Kota Probolinggo

11 April 2025 - 08:51 WIB

Trending di Lingkungan