Menu

Mode Gelap
Eksotika Pantai Karanganom, Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Probolinggo KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang

Politik · 28 Nov 2023 08:42 WIB

Do’a dan Sholawat Pemilu Damai Sambut Masa Kampanye di Lumajang


					PEMILU DAMAI: Suasana nobar Doa dan Sholawat Pemilu Damai di Kabupaten Lumajang. (foto: Asmadi) Perbesar

PEMILU DAMAI: Suasana nobar Doa dan Sholawat Pemilu Damai di Kabupaten Lumajang. (foto: Asmadi)

Lumajang,- Do’a dan Sholawat Pemilu Damai sambut masa kampanye di Kabupaten Lumajang. Doa dan Sholawat Pemilu Damai ini digelar di Posko Kemenangan Prabwo-Gibran, di Jalan Alun-alun Utara, Kecamatan Lumajang, Senin (27/11/23) malam.

Do’a dan Sholawat Pemilu Damai digelar melalui nonton bareng (nobar) Jakarta Bersholawat yang dipandu oleh Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf.

Pantauan di lokasi, ratusan warga terlihat khusyu’ berdoa dan khidmat saat melantunkan sholawat. Suara jamaah lantas riuh saat Sholawat Jibril berkumandang.

“Meski terdapat persaingan dan perbedaan di pemilu yang akan datang, kita selamanya tetap bersaudara. Jangan gunakan pemilu sebagai ajang permusuhan, jadikan pemilu di Lumajang aman damai dan nyaman,” kata Ketua Partai Gerindra Lumajang Indah Amperawati.

Menurut Indah, Pemilu Serentak 2024 merupakan pesta demokrasi lima tahunan terbesar yang akan memilih Presiden dan Wakil Presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD kabupaten/kota hingga DPD.

“Untuk itu, Pemilu serentak merupakan sebuah proses pembelajaran dalam mendewasakan kita, sebagai momentum penting sehingga kita wajib menjaga keamanan dan ketertiban selama penyelenggaraan pemilu,” pesan dia.

Disamping itu, sambungnya, ia mengajak para jemaah yang hadir di acara itu, untuk bersama-sama mendoakan Palestina agar bisa lepas dari penjajahan dan penindasan yang dilakukan Israel.

“Mari kita doakan saudara kita di Palestina, mudah-mudahan diberikan kekuatan, ketabahan, kesabaran, dan kemenangan. Agar apa yang menjadi harapan saudara kita di Palestina bisa cepat terkabulkan,” paparnya.

Sekedar informasi, masa kampanye pemilu akan berlangsung sejak tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Jika dihitung, maka lamanya waktu kampanye ini adalah 75 hari. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar

23 November 2024 - 21:47 WIB

Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya

23 November 2024 - 19:59 WIB

KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara

23 November 2024 - 13:50 WIB

PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang

23 November 2024 - 12:07 WIB

Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan

23 November 2024 - 08:36 WIB

Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin

22 November 2024 - 14:58 WIB

Libatkan 200 Warga, KPU Gelar Simulasi Pencoblosan

21 November 2024 - 18:50 WIB

Bawaslu Kabupaten Pasuruan Usulkan Pemecatan Dua Sekretariat PPS Terkait Dukungan Paslon Bupati ke KPU

21 November 2024 - 18:30 WIB

Jelang Debat Pamungkas, Paslon Diharapkan Bisa Paparkan Ide dan Gagasan

21 November 2024 - 14:36 WIB

Trending di Politik