Lumajang,- Menjelang Tahun Baru, 7 perlintasan kereta api tanpa palang pintu di wilayah Kabupaten Lumajang menjadi perhatian khusus petugas tim operasi Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lumajang, Nugraha Yudha Mudiarto mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Stasiun Klakah terkait pengamanan perlintasan kereta api tanpa palang pintu.
“Dalam rangka pengamanan Nataru ini, perlintasan sebidang yang tanpa palang pintu akan dijaga oleh petugas dari Dishub. Setiap ada kereta yang akan melintas, kami sudab berkoordinasi deng Stasiun Klakah terkait jadwal kereta melintas,” kata Nugraha, Selasa (26/12/23)
Selain pengamanan, petugas yang berjaga di perlintasan juga akan memberikan imbauan dan edukasi kepada para pengguna jalur kereta api tanpa palang pintu.
“Bentuk edukasinya dengan memberi imbauan kepada pengguna jalan yang akan melintas dengan bersemboyan Dishub Lumajang BERKAWAN (Berhenti Tengok Kanan – Tengok Kiri Aman Jalan, red),” lanjutnya.
Nugraha kembali mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan dalam rangka libur Nataru untuk tetap fokus dan waspada utamanya bagi para pengendara roda dua.
“Ada beberapa Pospam Nataru di Kabupaten Lumajang yang bisa dimanfaatkan oleh para pengendara saat ingin beristirahat dengan aman dan nyaman,” sampainya. (*)
Editor: Mohamad S
Publisher: Moch. Rochim