Menu

Mode Gelap
Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon Dua Sekawan Spesialis Pembobolan Rumah Digulung Polisi Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon Jadi Langganan Banjir, Pemkab Lumajang Segera Normalisasi Sungai Banter

Politik · 31 Mei 2024 21:16 WIB

Dinakhodai Lora Fahmi, PKB Kabupaten Probolinggo Tancap Gas Serahkan SK Terbaru


					GERAK CEPAT: Lora Fahmi (kanan) saat menerima SK penunjukan dari Ketua Bidang Eksekutif dan Legislatif DPP PKB, A. Halim Iskandar. Insert: Penyerahan SK terbaru ke KPU Kabupaten Probolinggo.  (foto: Ali Ya'lu). Perbesar

GERAK CEPAT: Lora Fahmi (kanan) saat menerima SK penunjukan dari Ketua Bidang Eksekutif dan Legislatif DPP PKB, A. Halim Iskandar. Insert: Penyerahan SK terbaru ke KPU Kabupaten Probolinggo. (foto: Ali Ya'lu).

Probolinggo,- Setelah sempat dipimpin karateker, DPC PKB Kabupaten Probolinggo kini dipimpin oleh ketua definitif. Dewan Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid, KH. Fahmi Abdul Haq Zaini atau Lora Fahmi, ditunjuk sebagai nakhoda baru.

Pada Jumat (31/5/2024) pagi, SK Kepengurus DPC PKB Kabupaten Probolinggo diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Probolinggo.

SK tersebut diserahkan oleh Wakil Ketua DPC PKB Kabupaten Probolinggo,  Muhammad Al Fatih dan diterima langsung oleh Ketua KPU setempat, Aliwafa.

“Kami juga menyerahkan SK ini ke Bawaslu, DPRD, Bakesbangpol, selanjutnya ke Pj Bupati, tapi sekarang masih berangkat haji,” kata Al Fatih.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Probolinggo, Aliwafa mengaku, bersyukur SK tersebut sudah diterimanya. Pihaknya menerima SK tersebut sekitar pukul 08.15 WIB.

“Alhamdulillah, KPU Kabupaten Probolinggo sudah menerima SK kepengurusan definitif DPC PKB Kabupaten Probolinggo,” tutur Aliwafa.

Diketahui, Lora Fahmi menjabat sebagai Ketua DPC PKB Kabupaten Probolinggo secara definitif menggantikan Abdul Malik Haramain.

Adapun surat Keputusan (SK) dari DPP PKB diberikan langsung oleh Ketua Bidang Eksekutif dan Legislatif, A Halim Iskandar kepada Lora Fahmi, Kamis, (30/05/24) kemarin. (*)

 

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 109 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Anggota KPPS di Pasuruan Dukung Paslon saat Kampanye Akbar, KPU Siapkan Sanksi

24 November 2024 - 20:36 WIB

Hari Tenang, Pencopotan APK di Kabupaten Pasuruan Digencarkan

24 November 2024 - 18:37 WIB

Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Lumajang Maraton Bersihkan APK Paslon

24 November 2024 - 15:44 WIB

Hari Tenang, Bawaslu Kota Probolinggo Sapu Bersih APK Paslon

24 November 2024 - 14:40 WIB

KPU Pasuruan Tetapkan DPTb, Bangil Catat Pemilih Masuk Tertinggi, Grati Dominasi Pemilih Keluar

23 November 2024 - 21:47 WIB

Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya

23 November 2024 - 19:59 WIB

KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara

23 November 2024 - 13:50 WIB

PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang

23 November 2024 - 12:07 WIB

Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan

23 November 2024 - 08:36 WIB

Trending di Politik