Menu

Mode Gelap
Petir Sambar Rumah Warga di Rejoso, Sejumlah Barang Rusak Tips Sehat Selama Ramadan, ini Cara Menjaga Pola Makan saat Buka Puasa Tingkatkan Pelayanan Publik, Bupati Jember Resmikan Layanan ‘Wadul Guse’ Pasar Semampir Mulai Ditata Ulang, Satpol PP Tertibkan Pedagang Bandel Temui Wali Kota, Kalapas Probolinggo Minta Pemkot Dibangunkan Lapas Baru Kapolres Probolinggo Kota Dimutasi, jadi Wadir Resnarkoba Polda Jatim

Budaya · 7 Jul 2024 16:56 WIB

Semarak! Even Loemadjang Mbiyen Dibanjiri Ribuan Pengunjung


					DIBUKA: Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, membuka even tahunan Loemadjang Mbiyen yang digelar di Hutan Bambu Desa Sumbermujur, Kec. Candipuro, Kab. Lumajang. (foto: Asmadi). Perbesar

DIBUKA: Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, membuka even tahunan Loemadjang Mbiyen yang digelar di Hutan Bambu Desa Sumbermujur, Kec. Candipuro, Kab. Lumajang. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Even Loemadjang Mbiyen #4 Tahun 2024 resmi dibuka, Minggu (7/7/24). Turut hadir dalam acara tesebut, Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni, Dinas Pariwisata (Dispar) selaku penanggung jawab dan unsur terkait lainnya.

Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni, menyampaikan even yang digelar hari ini mempertunjukan Loemadjang Tempoe Doeloe. Ada pengunjung diajak bernostalgia dengan kondisi Kabupaten Lumajang dahulu kala.

“Acara ini sangat luar bisa, apalagi ribuan masyarakat lumajang hadir dalam acara Loemadjang Mbiyen. Tentu ini sangat membanru pelaku UMKM setempat,” katanya.

Disamping itu, kata wanita yang akrab disapa Yuyun, ada hiburan unik lain hmmdi Loemadjang Mbiyen kali ini. Salah satunya adalah Pasar Rakjat yang menyediakan menu makanan tradisional dan Grebek Suro.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, kali ini zona Pasar Rakjat berlokasi di kawasan Hutan Bambu yang berada tepat di kawasan pemandian Hutan Bambu Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro.

“Dalam Pasar Rakjat, disediakan 41 stand UMKM yang menyajikan aneka makanan tradisonal, seperti cenil, klepon, dan makanan tradisonal lainnya,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Lumajang Yuli Hatismawati menyebut, antusiasme masyarakat yang hadir di acara Loemadjang Mbiyen kali ini lebih tinggi dari even serupa sebelumnya.

“Kawasan Kecamatan Candipuro ini sangat kental nilai budayanya. Nah ini tentu menjadi nilai tersendiri di acara Loemadjang Mbiyen ini,” paparnya.

Menurut Yuli, even ini digelar sengaja bersamaan dengan Grebeg Suro di Wisata Alam Hutan Bambu agar dapat menambah keunikan dan daya tarik acara tersebut.

“Kolaborasi Loemadjang Mbiyen dan ritual peringatan 1 Suro yang dilaksanakan oleh desa-desa di Candipuro tentu menjadi pilihan paket wisata ke Lumajang,” imbuh Yuli. (*)

 

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Moch. Rohim


 

Artikel ini telah dibaca 1,683 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kapolres Probolinggo Kota Dimutasi, jadi Wadir Resnarkoba Polda Jatim

14 Maret 2025 - 15:04 WIB

Komisi A DPRD Apresiasi Capaian Kinerja Diskominfo Lumajang

12 Maret 2025 - 11:48 WIB

Hujan Lebat, Bupati Probolinggo Gus Haris Sidak Kios untuk Atasi Persoalan Pupuk

10 Maret 2025 - 18:37 WIB

Festival MPS Kembali Digelar di Genggong, Ajang Adu Kreatifitas sekaligus Pelestarian Budaya Lokal

8 Maret 2025 - 08:49 WIB

DPRD Lumajang Gelar Rapat Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati

7 Maret 2025 - 16:38 WIB

Efiensi Anggaran, Bupati Jember Tolak Pengadaan Mobil Dinas Baru

5 Maret 2025 - 19:07 WIB

Modernisasi Diyakini Bagian dari Administrasi Pemerintahan Lumajang

5 Maret 2025 - 14:59 WIB

Akselerasi Program Kerja, Bupati Gus Haris Larang OPD Pemkab Probolinggo ‘Nafsi-nafsi’ Tangani Masalah

4 Maret 2025 - 16:17 WIB

Aminuddin Terima Jabatan Wali Kota Probolinggo, Gubernur Khofifah Beri Pesan Penting ini

3 Maret 2025 - 20:32 WIB

Trending di Pemerintahan