Menu

Mode Gelap
Logistik Pilkada di Kab. Probolinggo Mulai Didistribusikan, Segini Jumlahnya Pemkot Probolinggo Sidak Kios, Stok Pupuk Aman KPU Kota Probolinggo Mulai Distribusikan 1.312 Bilik Suara PMII, HMI hingga GMNI Kompak Deklarasi Anti Politik Uang Kampanye Akbar Pamungkas, Handal Bersinar Bertekad Lanjutkan Visi misi Berkelanjutan Debat Publik Terakhir Acuan Masyarakat Pilih Pemimpin

Berita Pantura · 25 Jul 2024 21:51 WIB

KA Blambangan Express Catat Rekor, Tempuh Rute Terjauh Banyuwangi – Jakarta


					BIKIN REKOR: KA Blambangan Ekspres saat melintas di sekitar Stasiun Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani). Perbesar

BIKIN REKOR: KA Blambangan Ekspres saat melintas di sekitar Stasiun Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani).

Probolinggo,- Untuk memberikan layanan maksimal kepada penumpang, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember memperpanjang rute Kereta Api Blambangan Express.

Dengan rute baru ini, KA Blambangan Express memecahkan rekor menjadi kereta api dengan rute terjauh di Indonesia.

Sebelumnya, KA Blambangan Express ini memiliki relasi Stasiun Ketapang – Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.

Sehingga dengan rute baru ini maka KA Blambangan Express memiliki relasi Stasiun Ketapang – Stasiun Pasar Senen, Jakarta.

“Rute baru KA Blambangan Express menempuh jarak 1.031 km, dengan waktu tempuh mencapai 16 jam 25 menit” ujar Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro.

“Sehingga KA Blambangan Express memecahkan rekor menjadi kereta api dengan rute terjauh di Indonesia,” imbuh Cahyo.

Adapun jadwal keberangkatan KA Blambangan Express dengan rute baru sudah dapat dipesan mulai Jumat (26/7/24) dengan jadwal keberangkatan dari Stasiun Ketapang pukul 14.50 WIB dan tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta pada pukul 07.15 WIB.

Sedangkan untuk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen, Jakarta pukul 12.15 WIB, dan tiba di Stasiun Ketapang pukul 04.55 WIB.

Adapun kelas yang dilayani KA Blambangan Express terdiri dari kelas eksekutif dan kelas ekonomi menggunakan rangkaian new generation dengan total kapasitas 408 tempat duduk.

“Untuk pemesanan tiket KA Blambangan Express dengan rute baru sudah bisa dipesan dengan keberangkatan hari Jumat (24/7/24) dengan harga Rp 505.000 untuk kelas ekonomi dan Rp 775.000,” beber Cahyo.

Diperpanjangnya rute KA Blambangan Express ini merupakan tindak lanjut dari tingginya animo masyarakat Jawa Timur khususnya Tapal Kuda yang menuju Jakarta.

Hal tersebut terlihat dari okupansi KA Pandalungan yang memiliki relasi Stasiun Jember – Stasiun Gambir, Jakarta yang mencapai 70 persen dari kapasitas tempat duduk.

“Harapannya, KA Blambangan Express ini dapat meningkatkan minat dan memfasilitasi animo masyarakat Tapal Kuda yang menuju Jakarta atau sebaliknya,” Cahyo memungkasi. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Haliza


 

Artikel ini telah dibaca 73 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hendak Nyalip, Pikap Tabrak Truk Gandeng di Jalur Pantura Tongas, Sopir Terjepit

20 September 2024 - 11:19 WIB

Cegah Balap Liar, Jalur Pantura Probolinggo Akan Dipasang Pita Kejut

16 September 2024 - 20:00 WIB

Roda 3 Tabrak Truk di Jalur Pantura Gending, Sopir dan Penumpang Tewas

2 September 2024 - 10:00 WIB

Siasat Pemkab Lumajang Sejahterakan Guru non-NIP, Honor Dicairkan dengan Skema Peningkatan Kompetensi

7 Agustus 2024 - 12:11 WIB

Musim Kemarau, Empat Kecamatan di Kabupaten Probolinggo Terdampak Kekeringan

26 Juli 2024 - 20:53 WIB

Tentara Gadungan Perampok Janda, Dua Kali Gagal Tes Seleksi TNI

26 Juli 2024 - 20:36 WIB

Partai Golkar Keluarkan Surat Tugas ke Gus Haris – Ra Fahmi untuk Pilkada Probolinggo

26 Juli 2024 - 14:53 WIB

Nyaru Anggota TNI, Warga Blimbing Probolinggo Ploroti Janda asal Blitar

26 Juli 2024 - 13:32 WIB

Pemkab Lumajang Bebaskan Pajak APK Bacakada

25 Juli 2024 - 21:11 WIB

Trending di Berita Pantura