Menu

Mode Gelap
Enam Rumah di Lereng Gunung Lemongan Lumajang Retak Mendadak Pesta SS, Tiga Pria Diamankan Satreskoba Polres Probolinggo Petani Kota Probolinggo Sukses Tanam Kubis di Dataran Rendah Debat Pilwali Probolinggo, Panelis Nilai Jawaban Paslon Sesuai Pertanyaan dan Tema BPBD Ingatkan Bencana Hidrometeorologi Kerap Terjadi di Lumajang Debat Perdana Pilkada Kota Probolinggo digelar Jumat Malam, Ini Ketentuannya

Politik · 22 Agu 2024 22:17 WIB

Partai Gelora Berikan Rekomendasi untuk Rusdi-Shobih, Partai Demokrat Menyusul


					DAPAT DUKUNGAN: Rusdi Sutejo bersama Wakil Ketua DPP Partai Gelora, Fahri Hamzah, usai menerima surat rekomendasi. (foto: Moh. Rois). Perbesar

DAPAT DUKUNGAN: Rusdi Sutejo bersama Wakil Ketua DPP Partai Gelora, Fahri Hamzah, usai menerima surat rekomendasi. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Pasangan Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Pasuruan, Rusdi Sutedjo dan Shobih Asrori, mendapatkan tambahan amunisi.

Partai Gelora merapat dan memberikan surat rekomendasi untuk Rusdi-Shobih, dalam Pilkada Kabupaten Pasuruan, 27 November mendatang.

Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta, bersama dengan jajaran teras partai, termasuk Fahri Hamzah di Jakarta, Kamis (22/8/2024).

“Alhamdulillah, hari ini kami pasangan Rusdi-Shobih mendapatkan rekomendasi dan B1 KWK dari DPP Partai Gelora yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum Bapak Anis Matta dan jajaran teras Partai Gelora termasuk Pak Fahri Hamzah,” tutur Rusdi.

Lebih lanjut, Rusdi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Partai Gelora atas dukungan yang diberikan kepada mereka dalam ajang Pilkada Kabupaten Pasuruan mendatang.

“Kami berterima kasih kepada Partai Gelora atas kepercayaannya mengusung kami pada Pilkada Kabupaten Pasuruan ke depan,” tambahnya.

Sebelumnya, Selasa (20/8/24) pasangan ini juga telah menerima rekomendasi dan dokumen B.1-KWK dari Partai Keadilan Sosial (PKS).

Rencananya besok, Jum’at (23/8/24), ganti Partai Demokrat yang akan memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Rusdi-Shobih.

Menurut Rusdi, semakin banyaknya partai yang bergabung dalam koalisi untuk mendukung pasangan Rusdi-Shobih, membuatnya semakin optimis memenangkan Pilkada Pasuruan.

“Alhamdulillah, semakin banyak partai yang berkoalisi dengan kami. Ini membuat kami optimis untuk mengikuti Pilkada di Kabupaten Pasuruan,” tutup Rusdi.

Sebagai informasi, Rusdi Sutedjo merupakan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan. Ia menggandeng politisi senior PKB, Shobih Asrori, sebagai Bacawabup.

Shobih adalah tokoh nahdiyin dan yang telah sukses duduk di kursi legislatif beberapa kali. Pada Pemilu Legislatif 14 Februari lalu Gus Shobih kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Pasuruan.

Akibat manuvernya menjadi Bacawabup Rusdi, Gus Shobih dipecat dari keanggotaan PKB karena dinilai tidak patuh dengan kebijakan partai.

Adapun PKB mengusung KH. Mujib Imron sebagai Bacabup, yang berpasangan dengan Wardah Nafisah sebagai Bacawabup. (*)

 

 


Editor: Mohamad S
Publisher: Nuri Maulida


 

Artikel ini telah dibaca 133 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Debat Pilwali Probolinggo, Panelis Nilai Jawaban Paslon Sesuai Pertanyaan dan Tema

9 November 2024 - 16:34 WIB

Debat Perdana Pilkada Kota Probolinggo digelar Jumat Malam, Ini Ketentuannya

8 November 2024 - 16:44 WIB

Sebanyak 2.296 KPPS Dilantik, KPU Tekankan Kejujuran dan Integritas

7 November 2024 - 18:09 WIB

MUDAH Unggul dalam Survei LSI Denny JA, Elektabilitas Tembus 49,9 Persen, Rubih 22,3 Persen

6 November 2024 - 19:39 WIB

Datangi Kota Probolinggo, Cagub Risma Kampanyekan Pendidikan Gratis

6 November 2024 - 18:14 WIB

Langgar Netralitas, Bawaslu Rekom Sanksi untuk PJ Kades di Pasuruan ke BKN

5 November 2024 - 10:57 WIB

Sorlip Rampung, Temukan Surat Suara Rusak dan Surplus

4 November 2024 - 21:37 WIB

Perkuat Pengawasan, Bawaslu Kota Probolinggo Lantik 328 PTPS

4 November 2024 - 19:12 WIB

280 Pengawas TPS di Kota Pasuruan Dilantik, Siap Awasi Pemilihan dan Penghitungan Suara

3 November 2024 - 17:34 WIB

Trending di Politik