Pasuruan, – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 01, Luluk Nur Hamidah, mengungkapkan optimisme tinggi untuk meraih suara 60 persen di wilayah Pasuruan.
Keyakinan ini disampaikan setelah melakukan konsolidasi dengan kader ranting Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasiini pada Selasa (29/10/2024) siang.
Luluk menegaskan, kekompakan para kader, pendukung, dan relawan Calon Bupati Pasuruan, KH Mujib Imron (Gus Mujib) menjadi salah satu faktor pendorong keyakinannya.
“Jadi kami harapkan di Pasuruan menang 60 persen,” ujarnya.
Lebih lanjut, Luluk menekankan pentingnya totalitas dan semangat juang dalam menghadapi pemilihan.
“Dengan kerja keras dan soliditas tim, saya yakin kami pasti menang,” tambahnya.
Diketahui, Luluk merupakan kader PKB dan pernah menjabat sebagai anggota DPR RI. Ia menggandeng wakilnya, Lukmanul Khakim, dan keduanya mendaftar sebagai Calon Gubernur – Wakil Gubernur Jatim dengan nomor urut 01. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Keyra