Menu

Mode Gelap
Laka Maut di Winongan, Pengendara Motor Tewas, Satu Luka Parah Kejaksaan Terima Pembayaran Uang Pengganti Kasus Korupsi Eks Kepala UPT Pasar Kota Probolinggo Cegah Terulangnya Kasus Supriyani, Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan Siap Dampingi Guru Terjerat Kasus Perzinahan, Kades Dungun Tongas Didesak Mundur Road Map GAKI di Lumajang, Langkah Awal Tanggulangi Kekurangan Iodium Langgar Netralitas, Bawaslu Rekom Sanksi untuk PJ Kades di Pasuruan ke BKN

Politik · 4 Nov 2024 21:37 WIB

Sorlip Rampung, Temukan Surat Suara Rusak dan Surplus


					SORTIR: Proses sortir lipat surat suara yang dilakukan KPU Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani). Perbesar

SORTIR: Proses sortir lipat surat suara yang dilakukan KPU Kota Probolinggo. (foto: Hafiz Rozani).

Probolinggo,- Proses sortir lipat (sorlip) surat suara Pilwali Kota Probolinggo di gudang KPU Kota Probolinggo, rampung dilakukan.

Selanjutnya, proses sorlip akan berlanjut ke kertas suara Pilgub Jatim. Proses sorlip surat suara Pilkada Serentak 2024 ini tak lepas dari pengawasan Bawaslu Kota Probolinggo.

Ketua Bawaslu Kota Probolinggo, Johan Dwi Angga mengatakan, berdasarkan hasil pengawasan yang dilakukan, ditemukan surat suara rusak sejumlah 6 lembar.

“Dari laporan petugas kita, terdapat sekitar 6 surat suara yang rusak. Kemudian juga terdapat kelebihan surat suara di sejumlah dus surat suara,” kata Johan, Senin (4/11/24).

Johan mengungkapkan, kelebihan surat suara ini juga banyak yang didapat dari sejumlah dus surat suara. Namun demikian, kelebihan surat suara sudah dipilah dan dipisah.

“Kelebihan surat suara yang ditemukan ini bersifat komutatif, sehingga jika ada kekurangan surat suara, akan diambilkan dari kelebihan surat suara,” imbuh Johan.

Sementara, Ketua KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal menyebut, surat suara yang surplus sudah dipisah. Ia memastikan bahwa surat suara yang lebih aman dari penyalahgunaan.

“Surat suara yang rusak ini akan kita laporkan melalui aplikasi Silog, sehingga penyedia akan mendapat pemberitahuan bahwa salah satu kotak atau dus mengalami kekurangan,” ujar Faisal.

Termasuk, imbuhnya, juga kelebihan surat suara nantinya akan dilaporkan diaplikasi Silog. Pertimbangannya, kelebihan surat suara ini dapat dialihkan ke surat suara yang rusak atau tidak.

“Saat ini sortir lipat surat suara Pilwali Kota Probolinggo sudah rampung, dan berlanjut ke Pilgub Jawa Timur,” imbuh Faisal.

“Estimasi sortir lipat surat suara ini diperkirakan lebih cepat, karena surat suara untuk PSU sejumlah 2 ribu lembar tidak disertakan dalam pengiriman,” ia memungkasi. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


 

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Langgar Netralitas, Bawaslu Rekom Sanksi untuk PJ Kades di Pasuruan ke BKN

5 November 2024 - 10:57 WIB

Perkuat Pengawasan, Bawaslu Kota Probolinggo Lantik 328 PTPS

4 November 2024 - 19:12 WIB

280 Pengawas TPS di Kota Pasuruan Dilantik, Siap Awasi Pemilihan dan Penghitungan Suara

3 November 2024 - 17:34 WIB

Petani Lumajang Akan Dapat Hak Garap Lahan Negara Selama 35 Tahun

3 November 2024 - 15:36 WIB

Debat Kedua Paslon Pilkada Kab. Probolinggo, Ra Fahmi yang Lugas Cerdas Vs Abdul Rasit si Melankolis

3 November 2024 - 09:48 WIB

Debat Kedua Paslon Pilkada Kabupaten Probolinggo, Abdul Rasit jadi Bulan-bulanan soal Kelangkaan Pupuk Subsidi

3 November 2024 - 02:54 WIB

KPU Kota Probolinggo Kerahkan Pekerja asal Surabaya Sortir Lipat Surat Suara

2 November 2024 - 15:19 WIB

Meski Diikuti Satu Paslon, KPU Kota Pasuruan Tetap Gelar Debat Publik

1 November 2024 - 05:21 WIB

Lokasi Debat Dipindah Sepihak, KPU Kab. Probolinggo Tuai Kritik

31 Oktober 2024 - 21:58 WIB

Trending di Politik