Menu

Mode Gelap
Diawasi dari Udara, Lokasi Sabung Ayam di Nguling Dibongkar Polisi Wanita Muda Kena Begal di Leces Probolinggo, Tangan Nyaris Putus Habisi Istri dengan Keji, Didik Mengaku Dibakar Rasa Cemburu Polres Pasuruan Kota Bongkar Sindikat Sabu, Lima Orang Diamankan Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang Teknologi Transformasi Digital Pertanahan, Tingkatkan Efisiensi Pelayanan dan Informasi Publik di Lumajang

Peristiwa · 11 Des 2024 14:39 WIB

Hendak ke Tambak, Mobil Xenia Terjebak di Rel dan Disambar KA Sri Tanjung di Rejoso


					Kondisi mobil pasca tertabrak KA.
Perbesar

Kondisi mobil pasca tertabrak KA.

Pasuruan, – Sebuah mobil Daihatsu Xenia bernomor polisi L-1687-IY tertabrak Kereta Api (KA) 244 Sri Tanjung jurusan Jember-Surabaya di perlintasan kereta api Km 68+1/2 JPL No. 142 di Dusun Wonowoso, Desa Kedungbako, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan, Rabu (11/12/2024) siang.

Syahrul Mukhtar, saksi, mengatakan, kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 12.00 WIB. Mobil yang dikemudikan R Panuju Kusriantono (50), warga Dampit, Kabupaten Malang, awalnya berjalan dari arah selatan menuju tambaknya. Namun, sesampainya di perlintasan kereta, roda mobil tersebut nyangkut dan macet di atas rel.

“Waktu menyebrang di perlintasan kereta api, dia tidak lewat jalannya. Mungkin terlalu ke kiri dan tidak menguasai medan, sehingga mobil terperosok dan macet. Tidak lama kemudian, kereta datang dari arah timur,” ujar Mukhtar.

Akibat benturan keras dengan kereta api, mobil terpental dan mengalami kerusakan parah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Pengemudi berhasil keluar dari mobil sebelum kereta menghantam kendaraan tersebut.

“Orangnya sudah turun sebelum tertabrak,” tambah Mukhtar.

Hingga berita ini diturunkan, pihak berwenang masih melakukan pendataan dan penyelidikan lebih lanjut terkait kejadian tersebut. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 178 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sopir Meninggal Dunia saat Mengemudi, Bus Tabrak Pohon di Lumajang

17 April 2025 - 16:24 WIB

Masak dengan Tungku Tanpa Pengawasan, Rumah Lansia Ludes Terbakar

15 April 2025 - 10:09 WIB

Pencarian Korban Candra di Pantai Bambang Dilakukan Sampai 15 Kilometer dari Lokasi

14 April 2025 - 13:41 WIB

Bus Tabrak Truk di Tol Gempol-Pasuruan, Satu Tewas, Empat Luka

14 April 2025 - 12:53 WIB

Pikap Tabrak Dump Truk di Jalur Pantura Banjarsari Probolinggo, 3 Orang Luka-luka

11 April 2025 - 16:06 WIB

Gempa Magnitudo 3,2, Warga Desa Tunjung Lumajang Berhamburan Keluar Rumah

10 April 2025 - 09:04 WIB

Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Pasuruan, 5 Orang Luka-luka

10 April 2025 - 05:13 WIB

Tersapu Hujan Angin, Pohon Trambesi di Jember Tumbang Timpa Bangunan

9 April 2025 - 19:18 WIB

Diduga Gangguan Jiwa, Perempuan di Sukorejo Tewas Tertabrak Kereta

9 April 2025 - 16:40 WIB

Trending di Peristiwa