Menu

Mode Gelap
Pejalan Kaki di Mangunharjo Kota Probolinggo Tewas Tertabrak KA, Sengaja Bunuh Diri? Satu Keluarga Dibegal saat Lintasi Jalan Raya Selogudig Kulon Probolinggo, Motor Amblas Kembalikan Layanan Penerbangan, Bandara Notohadinegoro Jember Direvitalisasi Bupati Lumajang Nilai Kinerja Tim SAR Cari Candra Sudah Maksimal Tasyakuran Kepemimpinan Baru, Walikota Ajak Semua Elemen Bergandengan Tangan Pencarian Candra Ditutup Setelah 7 Hari, Keluarga Ikhlas

Ekonomi · 21 Des 2024 21:46 WIB

Hobi Antarkan Warga Tegalsiwalan Raup Cuan, Kini Budidayakan 100 Varietas Anggur


					Pembudidaya anggur Muhammad Joko Hasbullah, saat memetik anggur di kebunnya. (Foto: Hafiz Rozani)
Perbesar

Pembudidaya anggur Muhammad Joko Hasbullah, saat memetik anggur di kebunnya. (Foto: Hafiz Rozani)

Probolinggo,- Muhammad Joko Hasbullah (42), warga Desa Tegalsiwalan, Kecamatan Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo, berhasil mengembangkan kebun anggur untuk sarana edukasi. Dikebun ini, terdapat 100 varietas anggur yang hampir setiap waktu berbuah.

Dihalaman depan rumahnya, Joko berhasil membudidayakan 100 varietas anggur. Awal mula ia tertarik membudidayakan anggur ini bermula pada tahun 2017 silam.

Saat itu, ia yang awalnya menanam stroberi mendapat puluhan bibit anggur. Karena Probolinggo dikenal sebagai kota mangga dan anggur, ia mulai mencoba membudidayakan anggur.

Saat pertama kali menanam, Joko mendapat bibit dengan varietas yang sulit berbuah, karena proses pembudidayaannya yang sulit.

“Awalnya seperti saya dikerjai karena anggur yang saya budidayakan sulit berbuah, namun saya tak menyerah dan terus belajar tentang cara pembudidayaan anggur,” kata Joko, Sabtu (21/12/24).

Dari situlah, Joko lalu mencoba membudidayakan bibir anggur variestas lain, yang hasilnya tak sia-sia. Ia lantas memanfaatkan lahan didepan rumahnya sebagai sarana menanam.

Joko kemudian menanam anggur-anggur dari berbagai varietas. Hingga saat ini, sudah terdapat 100 jenis anggur berhasil ditanamnya.

Anggur yang berhasil di tanam di halaman rumah Joko diantaranya jenis Jupiter, Viktor, Goswi, Lohano, Beuty Bulog, Thompson Seedless, Flame Seedless, Red Globe, Muscat, Isabella dan jenis anggur lainnya.

Jenis anggur tersebut merupakan jenis anggur yang sudah melalui proses seleksi, dan perawatannya mudah. Dari budidaya menjanjikan itu, ia akhirnya membuka sarana edukasi dan mini wisata.

Masyarakat bisa datang dan membeli anggur di tempatnya, dengan harga Rp100 ribu per kilogram.

“Alhamdulillah, hobi yang saya geluti mulai menghasilkan dan menjadi sarana wisata dan edukasi. Selain warga yang datang, juga ada mahasiswa fakultas pertanian yang juga datang belajar budidaya anggur,” ujarnya.

Tak hanya berhasil menjual buah, Joko kini juga menjual bibit anggur seharga 75 ribu dengan ukuran siap tanam. Saat ini Joko tertantang untuk membuahkan anggur dengan tidak bergantung musim.

“Dari tantangan itulah, saat ini tanaman anggur yang dibudidayakan sudah saya atur waktunya. Sehingga, ada beberapa jenis anggur yang berbuah dengan tidak melihat musim,” beber Joko.

Istri Joko, Ika Novianti menyebut, dari hobi suaminya ini, ia berhasil mengembangkan olahan dari bahan anggur yakni kripik daun anggur dan selai anggur.

“Ini merupakan produk dari hasil budidaya anggur yang digeluti suami. Khusus keripik anggur, kayaknya baru pertama di wilayah Probolinggo,” pungkasnya. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 88 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Program Koperasi Makro Desa Dipenuhi Ketidakpastian, Diskopum Jember Tunggu Arahan

12 April 2025 - 17:57 WIB

Inflasi Jember Meroket, Faktor Tarif Listrik dan Kenaikan Bahan Pokok?

9 April 2025 - 18:07 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Bupati Probolinggo Gus Haris Pimpin Panen Raya Padi

7 April 2025 - 18:55 WIB

Pengunjung Pantai Mbah Drajid Membeludak, Omset UMKM Meningkat

7 April 2025 - 18:23 WIB

Lahan Pertanian Padi Meningkat, Kota Probolinggo Hasilkan 8,9 Ton Per Hektar

7 April 2025 - 18:04 WIB

Kebutuhan Melonjak Menjelang Lebaran, Stok LPG di Jember Dipastikan Aman

30 Maret 2025 - 05:45 WIB

Jelang Lebaran Stok BBM dan LPG di Lumajang Dipertanyakan

26 Maret 2025 - 11:20 WIB

Berdayakan Pedagang Sayur Lokal, Pemkab Jember Luncurkan ‘Mlijo Cinta’

24 Maret 2025 - 21:37 WIB

Menjelang Idul Fitri, Harga Bahan Pokok di Lumajang Naik

23 Maret 2025 - 16:25 WIB

Trending di Ekonomi