Menu

Mode Gelap
Oknum Guru Diduga Lakukan Pelecehan Seksual di Tempursari Dipecat Selamatkan Generasi Bangsa, Ratusan Ribu Pil Setan Dimusnahkan Kejari Probolinggo Ini Alasan Pemkab Lumajang Pilih Motor Honda PCX untuk 198 Kepala Desa Oknum Guru di Tempursari Ancam Korban Tidak Diberi Nilai Jika Tidak Turuti Kemauannya Bupati Lumajang dan Menteri PUPR Bahas Perbaikan Infrastruktur Pasca Bencana Pemkab Lumajang Habiskan Rp7,2 M untuk Belanja Motor Kades, Bupati Beberkan Alasannya

Pemerintahan · 10 Apr 2025 15:12 WIB

Lima Pejabat Fungsional Dilantik, Diminta Tetap Jaga Sikap


					Sekda Lumajang (Foto: Istimewa). Perbesar

Sekda Lumajang (Foto: Istimewa).

Lumajang, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang telah melantik lima pejabat fungsional, Rabu (9/4/2025).

Pelantikan ini dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang, Agus Triyono, di Aula Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lumajang.

Inilah lima pejabat fungsional yang sudah dilantik oleh Sekda Lumajang:

Empat pejabat Pengangkatan Pertama dalam Jabatan Fungsional Penata Kelola Penanaman Modal pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan  pejabat Pengangkatan Kembali Jabatan Fungsional Dokter Ahli Madya pada Rumah Sakit Umum Daerah dr. Haryoto.

Agus menekankan, pentingnya pejabat fungsional untuk memahami fungsinya dengan baik. Mereka diharapkan harus mampu meningkatkan kualitas layanan publik dan profesionalisme kinerjanya.

Khususnya, pejabat di  DPMPTSP harus meningkatkan investasi di Lumajang. Sedangkan pejabat di RSUD dr. Haryoto harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Investasi ini harus berdampak pada peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat yang kurang mampu karena itu menjadi tanggung jawab kita kepada masyarakat,” kata Agus Triyono saat dikonfirmasi, Kamis (10/4/25).

Ia juga berharap kepada pejabat fungsional di RSUD dr. Haryoto harus bisa mendedikasikan kemampuan yang ada untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Kita semua harus tetap semangat dalam berkarya, terus berinovasi, meningkatkan segala kompetensi yang menjadi kewajiban kita sebagai bentuk tanggung jawab atas jabatan yang kita emban,” pungkasnya. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Ini Alasan Pemkab Lumajang Pilih Motor Honda PCX untuk 198 Kepala Desa

16 April 2025 - 13:00 WIB

Bupati Lumajang dan Menteri PUPR Bahas Perbaikan Infrastruktur Pasca Bencana

16 April 2025 - 12:04 WIB

Pemkab Lumajang Habiskan Rp7,2 M untuk Belanja Motor Kades, Bupati Beberkan Alasannya

16 April 2025 - 04:33 WIB

Pemkab Lumajang Siapkan Rp6,7 M untuk Belanja Motor PCX bagi 198 Kades

15 April 2025 - 21:29 WIB

AKBP Oki Ahadian Bergeser jadi Wadirresnarkoba, Eks Penyidik KPK Pimpin Polres Probolinggo Kota

15 April 2025 - 13:15 WIB

Mafia Tanah Berkedok Perangkat Desa di Lumajang

15 April 2025 - 09:28 WIB

Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat, Bupati Jember Luncurkan Lima Pokja

15 April 2025 - 08:51 WIB

Anggota DPRD Dampingi Bupati Lumajang Pantau Jalan yang Akan Diperbaiki

14 April 2025 - 09:25 WIB

Rotasi Jabatan di Polres Pasuruan, dari Wakapolres hingga Kapolsek Winongan Berganti

10 April 2025 - 17:36 WIB

Trending di Pemerintahan